Laporan Pelaksanaan Magang Bidang Gizi Masyarakat Di Puskesmas Kesamben Ngoro Kabupaten Jombang

Kus Aisya Amira and Firda Sahdani and Lusiana Pradana Hariyanti (2019) Laporan Pelaksanaan Magang Bidang Gizi Masyarakat Di Puskesmas Kesamben Ngoro Kabupaten Jombang. Laporan Magang thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text
kus aisya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB) | Request a copy
Official URL: http://www.lib.unair.ac.id

Abstract

Wilayah kerja dari Puskesmas Ngoro membawai 6 desa diantaranya Desa Kesamben, Desa Sugihwaras, Desa Kertorejo, Desa Kauman, Desa Gajah dan Desa Ngoro. Setelah dilakukan identifikasi masalah 5 ter atas di wilayah kerja Puskesmas Kesamben Ngoro didapatkan prioritas masalah dengan metode USG didapatkan hasil masalah tertinggi terdapat pada BGM pada Balita, Stunting, KEK pada Ibu hamil, ASI Eksklusif dan TTD pada ibu hamil. Program Puskesmas Kesamben Ngoro dalam menangani masalah kesehatan adalah Posyandu Balita, Posyandu Lansia, Posyandu Remaja, Posyandu Jiwa, ANC terpadu, TPG (Taman Pemulihan Gizi), Prolanis, dan Kelas Ibu Hamil. Pada program posyandu balita ditemukan masalah dalam kurangnya perawatan alat ukur yaitu belum ada beban penyeimbang pada dacin, selain itu untuk alat pengukuran tinggi badan ada yang belum menunjukkan titik nol. Untuk pengukuran panjang badan masih ada beberapa desa yang belum mempunyai alat panjang badan. Dalam program ANC terpadu dilaksanakan untuk screening awal dalam menjaring masalah gizi antara lain ibu hamil KEK, catin KEK dan memberi pengetahuan ibu tentang gizi yang harus dipenuhi saat masa kehamilan agar tidak terjadi masalah gizi. Pada program kelas ibu hamil ditemukan ibu hamil KEK yang belum terdaftar pada petugas gizi. Dengan adanya program ibu hamil juga dapat dijadikan screening kepada ibu hamil yang tidak melakukan ANC di puskesmas. Sedangkan program puskesmas untuk menangani balita BGM diadakan TPG (Taman Pemulihan Gizi) yang dilakukan selama 12 hari. Dengan diadakan program ini kebanyakan balita mengalami kenaikan berat badan.

Item Type: Thesis (Laporan Magang)
Uncontrolled Keywords: gizi
Subjects: T Technology > TX Home economics > TX341-641 Nutrition. Foods and food supply
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > PKL
Creators:
CreatorsNIM
Kus Aisya AmiraNIM101611233046
Firda SahdaniNIM101611233047
Lusiana Pradana HariyantiNIM101611233048
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
UNSPECIFIEDSri AdiningsihNIP'195006261978032001
Depositing User: Turwulandari
Date Deposited: 15 Mar 2024 03:40
Last Modified: 15 Mar 2024 04:07
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/131539
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item