HESMA WARDHANI HANDARIZKI, -
(2019)
SISTEM DISTRIBUSI LOGISTIK DAN PERALATAN PENYELENGGARAAN PENANGGULANGAN BENCANA PADA MASA KEADAAN DARURAT BENCANA OLEH BPBD PROVINSI JAWA TIMUR.
Laporan Magang thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Abstract
Pendistribusian bantuan logistik pada status siaga darurat dan status transisi darurat bencana ke peralihan diadakan berdasarkan permintaan, hal tersebut menyesuaikan dengan stock yang menipis di gudang BPBD Kabupaten/Kota. Berbeda dengan status tanggap darurat, dimana pendistribusian berdasarkan analisis kebutuhan yang di lakukan oleh Tim Reaksi Cepat BPBD Kabupaten/Kota di lokasi bencana.Distribusi dilakukan pada saat status siaga darurat dan status transisi darurat ke peralihan bencana berdasarkan perencanaan kebutuhan , sedangkan pada saat tanggap darurat berdasarkan rencana operasi penanganan darurat. Alur administrasi pada sistem distribusi logistik dan peralatan penanggulangan bencana BPBD Provinsi Jawa Timur pada status siaga darurat dan status transisi darurat bencana ke peralihan ialah tidak terdapat perbedaan dalam prosesnya, sedangkan alur administrasi pada sistem distribusi logistik dan peralatan penanggulangan bencana BPBD Provinsi Jawa Timur pada status tanggap darurat dilakukan menyesuaikan dengan kondisi dan keadaan bencana yang terjadi (surat permohonan dapat menyusul dan TRC Kabupaten/Kota harus melakukan analisis kaji cepat terhadap kebutuhan bantuan logistik).
Actions (login required)
|
View Item |