NSSI PADA MAHASISWA ILMU KESEHATAN DITINJAU DARI TINGKAT LITERASI KESEHATAN MENTAL: SEBUAH KAJIAN LITERATUR SECARA NARATIF

Saputri, Lintang Imas Dewi NSSI PADA MAHASISWA ILMU KESEHATAN DITINJAU DARI TINGKAT LITERASI KESEHATAN MENTAL: SEBUAH KAJIAN LITERATUR SECARA NARATIF. -. (Unpublished)

[img] Text
Artikel Ilmiah_111911133158_Lintang Imas Dewi Saputri.pdf

Download (628kB)

Abstract

Perilaku Non Suicidal Self Injury (NSSI) juga ditemukan pada mahasiswa bidang kesehatan. Hal ini tampak cukup mengkhawatirkan. Tingkat literasi kesehatan mental mahasiswa ilmu kesehatan secara umum dianggap baik dan literasi kesehatan mental juga menjadi salah satu hal yang dapat mencegah atau mengurangi perilaku NSSI. Hal ini menjadi kontradiktif bahwa tingginya tingkat literasi kesehatan mental pada mahasiswa ilmu kesehatan tidak mencegah terjadinya fenomena NSSI pada mahasiswa ilmu kesehatan. Oleh karena itu penelitian ini mencoba untuk mengulas dan mengeksplorasi mengenai perilaku NSSI pada mahasiswa kesehatan dilihat melalui dengan menggunakan metode kajian secara naratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi perilaku NSSI cukup besar pada mahasiswa kedokteran, keperawatan jiwa, dan psikologi. Metode dalam melakukan NSSI sangat beragam, tetapi cutting merupakan metode paling umum. Banyak hal yang menjadi faktor risiko dari perilaku NSSI. Tingkat literasi kesehatan mental pada mahasiswa ilmu kesehatan juga memiliki perbedaan pada masing-masing jurusan. Mahasiswa psikologi memiliki tingkat literasi kesehatan mental yang tinggi tetapi juga memiliki prevalensi perilaku NSSI yang paling tinggi. Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan terkait perilaku NSSI pada mahasiswa ilmu kesehatan dan dapat menjadi dasar untuk intervensi perilaku self-injury pada mahasiswa ilmu kesehatan.

Item Type: Article
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF1-940 Psychology
Divisions: 11. Fakultas Psikologi > S1 Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
Saputri, Lintang Imas Dewi111911133158
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorArbi, Dian Kartika Amelia1992021272018083201
Depositing User: Lintang Imas Dewi Saputri
Date Deposited: 24 Apr 2024 01:33
Last Modified: 24 Apr 2024 01:33
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/132996
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item