SOSIALISASI ORIENTASI SEKSUAL DARI ORANG TUA TERHADAP WARIA PADA MASA ANAK-ANAK : (Studi Kualitatif Tentang Waria di Surabaya)

IMMANUEL SONY KURNIAWAN, 079916049 (2004) SOSIALISASI ORIENTASI SEKSUAL DARI ORANG TUA TERHADAP WARIA PADA MASA ANAK-ANAK : (Studi Kualitatif Tentang Waria di Surabaya). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-kurniawani-1445-fiss04-k.pdf

Download (300kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-kurniawani-1445-fiss04-6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini Berjudul Sosialisasi orangtua Waria (Stud' Deskriptif Tentang Sosialisasi Dari Orangtua Terhadap Waria Pada Saar Waria Be/um Mandiri). Permasalahan dalam penelitian ini adalah sosialisasi yang diterima oleh Waria dari orangtuanya pada saat Waria belum mandiri, jarak peranan yang dihadapi oleh Waria dan reaksi yang muncul saat Waria mulai menunjukkan jati dirinya. Penelitian ini mengambil lokasi di Surabaya, dengan subyek penelitian yaitu para Waria. Pemilihan subyek penelitian, dilakukan dengan memanfaatkan seorang informan untuk mencari data atau informasi berikutnya. Penelitian yang dilakukan adalah tergolong sebagai tipe penelitian deskriptif. Analisa yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisa kualitatif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan interaksionisme simbolik, mengingat fokus penelitian ini adalah untuk mengetahui sosialisasi masa kecil Waria yang melatar belakangi keputusannya untuk menjadi Waria Hasil dari penelitian ini didapatkan Pertarna, bahwa dari semua Waria yang menjadi subyek penelitian, tidak ada satupun yang memiliki figur maskulin untuk menjadi contoh perkembangan identitas seksualnva, dan anak anak ini terus mendapati figur feminin yang membuat mereka merasa nyaman, dengan kata lain telah terjadi ketidak seimbangan dalam hal hubungan dengan figur-figur berpengaruh tersebut. Kedua, Kesibukan, pandangan yang keliru mengenai anak, telah membuat seorang anak kehilangan masa-masa sebagaimana mestinya seorang anak harus mendapatkan kasih sayang yang berimbang bail: dari ayah maupun ibu. bukan hanya isu materi saja yang seharusnya diperhatikan. Ketiga. memang pada aw alnv a orangtua memiliki harapan, akan tetapi harapan-harapan tersebut tidak pernah dikomunikasikan dengan balk, sehingga harapan-harapan normatif tersebut tetap menjadi harapan yang tanpa realisasi. Kernpat, scat orangtua mengetahui anaknya menjadi Waria muncul beragam respon, baik marah, biasa saja, atau malah cuek. Reaksi seperti ini menunjukkan bagaimana pandangan mereka mengenai anak mereka, karena reaksi tersebut muncul melalui sebuah pengetahuan mengenai situasi dan apa yang sedang dihadapi. Reaksi yang muncul dari Waria sendiri merupakan sebuah pengetahuan mengenai ayah maupun ibu mereka yang membuat mereka mampu untuk memberikan reaksi dengan berbagai pertimbangan terhadap reaksi orangtua mereka saat mengetahui mereka menjadi seorang Waria.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis S.04/06 Kur s
Uncontrolled Keywords: TRANSSEXUALS; SOSIALIZATION
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC554-569.5 Personality disorders. Behavior problems Including sexual problems, drug abuse,suicide, child abuse
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Creators:
CreatorsNIM
IMMANUEL SONY KURNIAWAN, 079916049UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSepti Ariadi, Drs., MAUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Hatra Iswara
Date Deposited: 18 Jul 2006 12:00
Last Modified: 09 Jul 2017 19:17
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/14754
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item