PERLUASAN NATO PASKA PERANG DINGIN SERTA PENGARUHNYA TERHADAP STABILITAS KEAMANAN KAWASAN EROPA

KADEK ANGGI SASTRA PRAMANA, 070417381 (2009) PERLUASAN NATO PASKA PERANG DINGIN SERTA PENGARUHNYA TERHADAP STABILITAS KEAMANAN KAWASAN EROPA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text
gdlhub-gdl-s1-2011-pramanakad-18699-fis.hi.3-k.pdf

Download (383kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-pramanakad-15457-fis.hi.3-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (999kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Isu keamanan selalu menjadi isu yang krusial dalam hubungan internasional, terlebih lagi bagi negara-negara di kawasan Eropa yang telah dua kali mengalami kehancuran akibat Perang Dunia I dan Perang Dunia II serta berada dalam bayang-bayang kemungkinan pecahnya Perang Dunia III ketika era Perang Dingin. NATO (North Atlantic Treaty Organization) sendiri sebagai aliansi pertahanan merupakan ‘warisan’ dari era Perang Dingin. Organisasi ini dibentuk untuk menghadapi ancaman agresi militer Uni Soviet. Pada akhirnya NATO berhasil memenuhi tugasnya seiring dengan runtuhnya Uni Soviet pada tahun 1991. Kini di era paska perang dingin NATO dihadapkan pada persepsi ancaman baru yaitu: tuntutan untuk melakukan perluasan, serta penentuan sikap dalam menghadapi ‘musuh-musuh lamanya’ ketika era Perang Dingin di Eropa Timur terutama Rusia. Disini penulis menggunakan peringkat analisis sistemik. Sebagai kerangka berpikir digunakan teori interdependensi, teori aliansi, teori security dilema serta teori democratic peace. Terdapat tiga hipotesis yang dibuat oleh penulis, yaitu; pertama, munculnya konflik-konflik etnisitas serta ancaman terorisme seiring berakhirnya perang dingin serta menguatnya interdependensi diantara negara-negara eropa akan memaksa NATO melakukan perluasan untuk mengakomodasi hal tersebut; kedua, Perluasan NATO justru mengakibatkan NATO menjadi tidak efektif sebagai suatu organisasi; ketiga, Perluasan NATO semakin menyebabkan ketidakstabilan keamanan di kawasan Eropa akibat reaksi keras dari Rusia. Melalui serangkaian penelitian dan telaah pustaka, maka ketiga hipotesis diatas dapat dibuktikan. Kata kunci: NATO, Eropa , Rusia, Persepsi Ancaman Baru, Perluasan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK 2 Fis.HI.38/10 Pra p
Uncontrolled Keywords: INTERNATIONAL RELATIONS
Subjects: J Political Science > JZ International relations > JZ5-6530 International relations > JZ4835-5490 International organizations and associations > JZ4850-5490 Intergovernmental organizations. IGOs > JZ4853-4934 League of Nations
J Political Science > JZ International relations > JZ5-6530 International relations
J Political Science > JZ International relations > JZ5-6530 International relations > JZ5511.2-6300 Promotion of peace. Peaceful change > JZ5587-6009 International security. Disarmament. Global survival
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Creators:
CreatorsNIM
KADEK ANGGI SASTRA PRAMANA, 070417381UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDjoko Sulistiyo, Drs. , M.SUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Hatra Iswara
Date Deposited: 10 May 2011 12:00
Last Modified: 09 Jul 2017 21:13
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/14880
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item