MANAJEMEN BENCANA ALAM (STUDI DESKRIPTIF TENTANG PENANGGULANGAN BENCANA BANJIR, PUTING BELIUNG DAN TANAH LONGSOR DI KABUPATEN JOMBANG)

FARICHATUN NISA', 070911050 (2013) MANAJEMEN BENCANA ALAM (STUDI DESKRIPTIF TENTANG PENANGGULANGAN BENCANA BANJIR, PUTING BELIUNG DAN TANAH LONGSOR DI KABUPATEN JOMBANG). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2014-nisafarich-29711-7.abstr-k.pdf

Download (251kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
16217.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sebuah realita bahwa tren bencana dunia mengalami peningkatan sebesar 350 persen dalam waktu tiga dasawarsa terakhir, terutama dalam bencana hidrometeorologi atau bencana yang dipengaruhi oleh aspek cuaca seperti banjir, tanah longsor, puting beliung dan kekeringan begitu juga yang terjadi di Kabupaten Jombang, 19 dari 21 kecamatannya terindikasi rawan bencana alam. Penanggulangan bencana saat ini tidak akan berjalan optimal jika hanya dilakukan oleh pemerintah saja, dalam hal ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), perlu adanya peran aktif masyarakat dalam penanggulangan bencana tersebut. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan penanggulangan bencana oleh BPBD juga masyarakat Kabupaten Jombang. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan desain deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penanggulangan bencana oleh BPBD dilakukan melaui tahap response, recovery dan development dalam teori manajemen Nick Carter, sedangkan penanggulangan bencana oleh masyarakat dilakukan melalui partisipasi buah pikiran, tenaga, harta benda, keterampilan dan kemahiran, juga sosial. Dari kelima partisipasi menurut Hamijoyo dan Iskandar ini, partisipasi tenaga dan sosial yang menonjol dalam penanggulangan bencana di Kabupaten Jombang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FIS AN. 07/14 Nis m
Uncontrolled Keywords: Disaster Management, Participation
Subjects: H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare > HV1-9960 Social pathology. Social and public welfare. Criminology > HV551.2-639 Emergency management
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara
Creators:
CreatorsNIM
FARICHATUN NISA', 070911050UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEko Supeno, Drs., M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 04 Feb 2014 12:00
Last Modified: 15 Jun 2017 21:59
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/16217
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item