PENGARUH KOMPETENSI INDIVIDU (INDIVIDUAL COMPETENCE) TERHADAP LITERASI MEDIA INTERNET DI KALANGAN SANTRI(Studi Eksplanatif tentang Pengaruh Technical Skills, Critical Understanding dan Communicative Abilities terhadap Literasi Media Internet di Kalangan

MUHAMMAD SHOLIHUDDIN, 070916049 (2013) PENGARUH KOMPETENSI INDIVIDU (INDIVIDUAL COMPETENCE) TERHADAP LITERASI MEDIA INTERNET DI KALANGAN SANTRI(Studi Eksplanatif tentang Pengaruh Technical Skills, Critical Understanding dan Communicative Abilities terhadap Literasi Media Internet di Kalangan. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2014-sholihuddi-30033-6.abstr-k.pdf

Download (89kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2014-sholihuddi-30033-FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Internet merupakan salah satu hasil perkembangan teknologi informasi yang memiliki pengaruh ganda pada tatanan masyarakat. Karena disamping memberi pengaruh positif juga memiliki pengaruh negatif terhadap perkembangan individu. Sehingga menuntut setiap individu harus memiliki kompetensi khusus yang dikenal dengan literasi media yakni kemampuan mengakses, menganalisis, mengevaluasi, dan menciptakan pesan dalam beragam bentuk. Untuk dapat mencapai kemampuan literasi media yang maksimal maka perlu meninjau faktorfaktor yang mempengaruhinya. Menurut European Commission, 2009 dalam mengukur tingkat literasi media dapat menggunakan Individual Competence Framework. Untuk itu dalam penelitian ini mengkaji lebih dalam apakah Technical skills, Critical Understanding dan Communicative abilities mempengaruhi literasi media internet di kalangan santri Pondok Pesantren Bahrul ‘Ulum Jombang. Sasaran dalam penelitian ini adalah 96 responden santri di Pondok Pesantren Bahrul ‘Ulum Jombang, Tipe penelitian ini adalah kuantitatif eksplanatif. Teknik analisis data menggunakan regresi berganda, dan pengujian hipotesis menggunakan Uji F dan Uji T. Sumbangan pengaruh individual competences terhadap kemampuan literasi media di kalangan santri sebesar 25,7% dan sisanya sebesar 74,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak ada dalam penelitian ini. Literasi media internet di kalangan santri tidak di pengaruhi oleh factor Communicative abilities sehingga hipotesis ketiga tidak terbukti (ditolak). Sedangkan literasi media di kalangan santri dipengaruhi oleh faktor Technical skills dan Critical Understanding sehingga hipotesis pertama dan kedua terbukti (diterima). Selanjutnya secara bersama-sama Kemampuan literasi media internet di kalangan santri dipengaruhi oleh factor Technical skills, Critical Understanding dan Communicative abilities sehingga hipotesis keempat terbukti (diterima).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FIS IIP. 16/14 Sho p
Uncontrolled Keywords: internet media literacy
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76.575 Multimedia systems and Internet
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Informasi dan Perpustakaan
Creators:
CreatorsNIM
MUHAMMAD SHOLIHUDDIN, 070916049UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEndang Fitriyah Mannan, S.Sos., M.HumUNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 26 Feb 2014 12:00
Last Modified: 03 Sep 2016 03:29
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/16297
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item