KONTRIBUSI BURUH WANITA DI INDUSTRI PERAKITAN LAMPU UNTUK EKONOMI KELUARGA(STUDI DESKRIPTIF DI INDUSTRI PERAKITAN LAMPU DI KELURAHAN KEDUNG BARUK, KOTA SURABAYA)

PUTRI LUCKYTASARI PRASETYA, 071017006 (2013) KONTRIBUSI BURUH WANITA DI INDUSTRI PERAKITAN LAMPU UNTUK EKONOMI KELUARGA(STUDI DESKRIPTIF DI INDUSTRI PERAKITAN LAMPU DI KELURAHAN KEDUNG BARUK, KOTA SURABAYA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2014-prasetyapu-30096-9.abstr-k.pdf

Download (290kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2014-prasetyapu-30096-FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Industri perakitan lampu di Kelurahan Kedung Baruk, Kecamatan Rungkut, Kota Surabaya merupakan salah satu industri yang menawarkan jasa dibidang lampu. Industri perakitan lampu ini telah berdiri sejak tahun 2008 hingga saat ini. Industri perakitan lampu ini memiliki 58 buruh, 40 buruh wanita dan 18 buruh pria. Buruh wanita yang bekerja di industri ini lebih banyak jumlahnya daripada buruh pria, oleh sebab itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian. Adapula tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan alasan buruh wanita dalam bekerja, mendeskripsikan kontribusi buruh wanita untuk ekonomi keluarga, mendeskripsikan faktor-faktor yang menyebabkan perbedaan jumlah kontribusi. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik dalam pengumpulan data melalui (1) Indepth Interview, wawancara mendalam dengan pemilik industri dan 10 buruh wanita yang bekerja di industri tersebut dan (2) Observasi, mengamati proses kerja yang terjadi yang telah dilakukan peneliti sejak bulan April hingga November. Untuk menganalisis data menggunakan teori fungsi keluarga yang dikemukakan oleh Koentjaraningrat. Penelitian ini diperoleh hasil yaitu berbagai karakteristik buruh wanita, antara lain 69% berjenis kelamin wanita, berasal dari luar kota Surabaya, memiliki pendidikan rata-rata Sekolah Dasar (SD), berusia di atas 30 tahun, merupakan ibu rumah tangga yang rata-rata memiliki 2 anak, 100% beragama Islam, dan memiliki suami yang berpenghasilan tidak menentu. Lalu, dari berbagai karakteristik individu tersebut terjadi perbedaan jumlah kontribusi buruh wanita untuk ekonomi keluarga dikarenakan memiliki tuntutan kebutuhan hidup yang berbeda pula.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FIS ANT. 10/14 Pra k
Uncontrolled Keywords: women workers
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD5701-6000.9 Labor market. Labor supply. Labor demand
H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare > HV1-9960 Social pathology. Social and public welfare. Criminology > HV697-4959 Protection, assistance and relief > HV697-3024 Special classes > HV1442-1448 Women
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Informasi dan Perpustakaan
Creators:
CreatorsNIM
PUTRI LUCKYTASARI PRASETYA, 071017006UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorRustinsyah, Dr., Dra., M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 03 Mar 2014 12:00
Last Modified: 06 Sep 2016 03:05
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/16319
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item