ANALISIS PENGARUH CORPORATE SOCIAL PERFORMANCE (CSP) TERHADAP CORPORATE FINANCIAL PERFORMANCE (CFP) YANG DIMODERASI OLEH GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) PADA PERUSAHAAN FINANCIAL DI INDONESIA

NI PUTU FITRI INDRIYANI, 041013360 (2012) ANALISIS PENGARUH CORPORATE SOCIAL PERFORMANCE (CSP) TERHADAP CORPORATE FINANCIAL PERFORMANCE (CFP) YANG DIMODERASI OLEH GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) PADA PERUSAHAAN FINANCIAL DI INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2012-indriyanin-21670-5.abstr-k.pdf

Download (92kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Paradigma baru perusahaan yang dianggap tumbuh dan berkelanjutan (growth & sustainable company) saat ini tidak hanya diukur dari pencapaian laba saja tetapi juga diukur dari kepeduliannya terhadap lingkungan sekitarnya yang berfokus pada tiga aspek kinerja yaitu ekonomi, lingkungan dan sosial yang dikenal dengan triple bottom line. Pengungkapan CSR diharapkan dapat menjadi dukungan publik dan penguatan faktor sosial terhadap pengelolaan dan pembangunan yang berkelanjutan dari masyarakat terhadap perusahaan. Pelaksanaan CSR sejalan dengan gagasan utama Good Corporate Governance (GCG) atau tata kelola perusahaan yang baik yaitu mewujudkan tanggung jawab sosial (CSR). Pelaksanaan GCG diharapkan mampu memoderasi pengaruh CSP terhadap CFP. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif terhadap perusahaan financial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2008- 2010 dengan menggunakan analisis faktor, analisis regresi berganda dan moderating. Total sampel penelitian adalah 41 perusahaan yang ditentukan melalui metode purposive sampling. Hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa corporate sosial performance dimensi ekonomi dan lingkungan berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap corporate financial performance, sedangkan corporate sosial performance dimensi sosial berpengaruh signifikan terhadap corporate financial performance. Selain itu, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa corporate governance tidak mampu memoderasi pengaruh corporate sosial performance dimensi ekonomi, lingkungan dan sosial terhadap corporate financial performance

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A.250/12 Ind a
Uncontrolled Keywords: CORPORATE GOVERNANCE, FINANCIAL PERFORMANCE
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
NI PUTU FITRI INDRIYANI, 041013360UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBasuki, Drs., M.Com.(Hons). PhD, Ak.,CMA.UNSPECIFIED
Depositing User: Mr Bambang Husodo
Date Deposited: 12 Dec 2012 12:00
Last Modified: 03 Aug 2016 03:53
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/1634
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item