UBAIDILLAH, 070710483 (2011) PERILAKU MEMBACA DIGITAL HYPERTEXT DAN TRADITIONAL BOOKS PADA MAHASISWA UNIVERSITAS AIRLANGGA (Studi Deskriptif Perilaku Membaca Mahasiswa Universitas Airlangga). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
32. Abstrak Fis IIP 28-11 Uba p.pdf Download (402kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-ubaidillah-17188-fisiip-p.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Studi-studi tentang minat membaca sudah banyak dilakukan, akan tetapi studi tentang perilaku membaca Digital Hypertext dan Traditional Books belum banyak dilakukan. Fakta inilah yang akhirnya mendorong penulis untuk melakukan sebuah penelitian mengenai perilaku membaca Digital Hypertext dan Traditional Books di kalangan mahasiswa. Dengan tujuan untuk mengetahui mengetahui gambaran perilaku membaca di kalangan mahasiswa Universitas Airlangga, preferensi mahasiswa universitas airlangga terhadap perilaku membaca melalui media digital hypertext dibandingkan dengan perilaku membaca melalui media traditional books, perbedaan perilaku membaca digital hypertext dan traditional books pada mahasiswa Universitas Airlangga. Penelitian ini dilakukan di perpustakaan Universitas Airlangga, Surabaya. Responden penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Airlangga yang berjumlah 100 orang dan mempunyai kriteria minimal mengunjungi perpustakaan satu kali dalam satu minggu serta membaca minimal 2 jam dalam satu hari dengan nonrandom sampling dengan criteria purposive sampling. Hasil penelitian menemukan bahwa mahasiswa Universitas Airlangga mayoritas lebih menyukai membaca Traditional Books dibandingkan dengan Digital Hypertext. Adapun alasan mahasiswa yang lebih menyukai Traditional Books adalah lebih mudah dipahami, sedangkan alasan mahasiswa yang lebih menyukai Digital Hypertext adalah mudah dan cepat mendapatkan informasi yang dibutuhkan (akses). Kata kunci: Perilaku membaca, Digital Hypertext, Traditional Books
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK 2 Fis. IIP. 28/11 Uba p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | HUMAN BEHAVIOR | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology > HM(1)-1281 Sociology > HM1001-1281 Social psychology > HM1106-1171 Interpersonal relations. Social behavior | ||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Informasi dan Perpustakaan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Dewi Rekno Ulansari | ||||||
Date Deposited: | 27 Oct 2011 12:00 | ||||||
Last Modified: | 09 Sep 2016 04:26 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/16726 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |