DIAR RAGA NATA, 070710486 (2011) Analisa Sistem Informasi Perpustakaan Online Perpustakaan STIE Perbanas Surabaya Sebagai Media Temu Balik Informasi (Studi Deskriptif Mengenai Persepsi User dalam Pemanfaatan Layanan Sisfo Online). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-natadiarra-20544-fisiip-k.pdf Download (335kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-natadiarra-17244-fisiip-a.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Perpustakaan merupakan lembaga yang bergerak pada bidang jasa, dalam hal ini sebagai penyedia informasi bagi anggotanya. Untuk meningkatkan layanan kepada pengguna maka perpustakaan dituntut melakukan perbaikan dalam segala bidang, terlebih lagi dalam hal pelayanan. Salah satu cara yang sering ditempuh adalah penerapan teknologi informasi dalam pelayanan perpustakaan. Penerapan teknologi diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pelayanan terhadap pengguna, dengan penerapan teknologi berbasis informasi antara pengguna serta perpustakaan akan mendapatkan keuntungan bagi kedua belah pihak. Namun dalam penerapan teknologi berbasis informasi tidak hanya memberikan keuntungan, seiring dengan berjalannya layanan berbasis teknologi informasi muncul beberapa masalah sebagai dampak dari diterapkannya teknologi informasi. Dalam kasus yang diteliti ini, penggunaan OPAC Online perpustakaan STIE Perbanas Surabaya dirasa masih belum maksimal. Dengan diterapkannya akses layanan melalui jaringan LAN dan WAN (internet) diharapkan dapat memaksimalkan layanan terhadap pengguna tanpa dibatasi ruang dan waktu. Hal ini tidak sejalan dengan data yang diperoleh yaitu mayoritas pengguna perpustakaan masih lebih menyukai akses langsung dengan datang ke perpustakaan daripada akses via internet. Untuk menjawab pertanyaan ini maka evaluasi terhadap layanan ditinjau dari persepsi pengguna penting dilakukan sehingga layanan ini tidak sia-sia Kata kunci : OPAC, katalogisasi, information retrieval system, analisa
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK 2 Fis. IIP. 45/11 Nat a | ||||||
Uncontrolled Keywords: | INFORMATION SYSTEM ; OPAC | ||||||
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T57.6-57.97 Operations research. Systems analysis T Technology > T Technology (General) > T58.6-58.62 Management information systems |
||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Informasi dan Perpustakaan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Dewi Rekno Ulansari | ||||||
Date Deposited: | 01 Nov 2011 12:00 | ||||||
Last Modified: | 06 Aug 2016 16:59 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/16743 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |