Pengaruh Nicolas Sarkozy dalam Pembentukan Kebijakan Imigrasi di Uni Eropa

SANTI MUYASAROH, 070610336 (2011) Pengaruh Nicolas Sarkozy dalam Pembentukan Kebijakan Imigrasi di Uni Eropa. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-muyasarohs-21412-fishi3-k.pdf

Download (334kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-muyasarohs-18014-fishi3-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Fenomena imigrasi terjadi hampir di seluruh belahan dunia, apalagi di jaman yang sudah modern seperti sekarang ini. Pada 20 November 2007 Perancis dibawah kepemimpinan Nicolas Sarkozy menetapkan kebijakan imigrasi yang lebih restriktif berupa undang-undang yang dikenal dengan “Law 2007-1637 on immigration control, integration and asylum”. Tujuan dari undang-undang ini adalah untuk memberantas imigrasi ilegal, membatasi masuknya serta memperketat syarat-syarat berdomisili di Perancis. Oleh karena itu, Sarkozy berjanji untuk mendeportasi 25.000 imigran illegal tiap tahunnya dan juga merumuskan rancangan undang-undang uji DNA. Setelah berhasil mengesahkan undang-undang imigrasi di Perancis, Sarkozy mulai berusaha agar undang-undang tersebut diadopsi oleh seluruh negara anggota Uni Eropa dengan membentuk sebuah kebijakan imigrasi yang lebih restriktif. Hal ini terwujud dengan ditandatangani pakta imigrasi “European Immigration Pact” pada masa kepresidenan Perancis di Uni Eropa. Pada penelitian ini akan terfokus pada kondisi-kondisi yang membuat idiosinkratis Sarkozy berpengaruh cukup signifikan dalam pembentukan kebijakan di Uni Eropa. Untuk memahami kondisi-kondisi tersebut digunakan level analisis individu, konsep imigrasi dan kebijakan luar negeri, teori individual decisionmaker dari Valerie M Hudson serta teori idiosyncratic behavior dari Rourke. Sehingga dihasilkan sebuah temuan bahwa kepribadian, ego dan ambisi, sejarah politik dan pengalaman pribadi, persepsi serta situasi telah membuat idiosinkratis Sarkozy berpengaruh signifikan dalam pembentukan pakta imigrasi “European Immigration Pact” di Uni Eropa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK 2 Fis. HI. 34/11 Muy p
Uncontrolled Keywords: EMIGRATION AND IMMIGRATION LAW
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General) > H61-97 Policy sciences
J Political Science > JX International law
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Creators:
CreatorsNIM
SANTI MUYASAROH, 070610336UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorVinsencio M. A. Dugis, Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dewi Rekno Ulansari
Date Deposited: 15 Dec 2011 12:00
Last Modified: 09 Sep 2016 09:02
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/16928
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item