PENERIMAAN PEMBACA PEREMPUAN MAJALAH COSMOPOLITAN TERHADAP SPONSOR RUBRIK

PUTRI RESPATI, 070216703 (2006) PENERIMAAN PEMBACA PEREMPUAN MAJALAH COSMOPOLITAN TERHADAP SPONSOR RUBRIK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
62.7.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
17381.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Cara berpromosi di majalah kini tidak lagi terpaku pada iklan tradisional, yakni iklan display dan advetorial. Beberapa waktu belakangan, promosi produk diwujudkan dalam bentuk baru, yakni sponsor rubrik. Sponsor rubrik berbentuk artikel yang memuat informasi mengenai produk. Keunggulan, gambar, harga dan di mana kita bisa mendapatkan produk tersebut disebutkan dengan gamblang. Beberapa produk yang berbeda dengan merek yang berbeda kerap menghiasi artikel. Sponsor rubrik banyak terdapat di majalah yang menembak segmen perempuan, salah satunya adalah majalah Cosmopolitan. Bagi pembaca yang mengkonsumsi majalah Cosmopolitan secara rutin, peneliti bermaksud mengetahui bagaimana penerimaan pembaca perempuan terhadap sponsor rubrik. Apakah mereka mempersepsi tampilan sponsor rubrik yang berupa artikel tersebut sebagai iklan ataukah sekedar artikel belaka. Bagaimana pula penerimaan pembaca perempuan terhadap produk yang diinformasikan dalam sponsor rubrik. Dan apakah sponsor rubrik tersebut mampu meng-endorse perilaku konsumtif pembaca. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan metode reception analysis dan teknik in-depth interview sebagai perangkat analisis. Dengan metode ini diharapkan peneliti bisa menggali secara lebih dalam persepsi, sikap serta perasaan informan terhadap sponsor rubrik. Cosmopolitan dianggap sebagai majalah yang memiliki kredibilitas oleh para informan. Itulah sebabnya mereka berlangganan Cosmopolitan secara rutin. Oleh dua orang informan, sponsor rubrik dianggap tidak lebih dari artikel yang menginformasikan sesuatu kepada pembacanya. Akan tetapi, sponsor rubrik sama-sama dianggap dapat lebih dipercaya dibandingkan dua kegiatan promosi produk lainnya, yaitu iklan display dan advetorial. Iklan display dan advetorial dipersepsi oleh informan lebih eksplisit dalam berusaha mempersuasi konsumen. Sedangkan sponsor rubrik dianggap cukup netral dalam memberikan penilaian kepada produk. Sponsor rubrik memiliki kecenderungan mendorong terjadinya perilaku konsumtif bagi pembacanya. Oleh para informan, perilaku konsumtif dipersepsi sebagai tindakan belanja berlebihan yang membuat seseorang menghabiskan uang pada barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan. Seseorang juga disebut konsumtif jika dia membelanjakan sejumlah uang yang sebenarnya tidak mampu ia bayar. Seorang informan pernah terjebak dalam perilaku konsumtif, sedang dua lainnya merasa bisa membatasi diri mereka dari keinginan membeli produk secara berlebihan. Peneliti menyarankan kepada masyarakat supaya lebih berhati-hati dalam mengkonsumsi media, supaya tidak terjebak dalam kehidupan konsumtif. Dan bagi pihak Cosmopolitan, hendaknya memberikan perbedaan yang tepat antara promosi produk dengan informasi dalam artikel. Jika pembaca terlalu banyak dicekoki oleh produk, akan muncul kecenderungan untuk berperilaku konsumtif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis.K.40/06 Res p
Uncontrolled Keywords: WOMEN IN MASS MEDIA
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P87-96 Communication. Mass media
Creators:
CreatorsNIM
PUTRI RESPATI, 070216703UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorYan Yan Cahyana, Drs., MAUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dewi Rekno Ulansari
Date Deposited: 04 Dec 2006 12:00
Last Modified: 21 Jun 2017 20:37
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/17381
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item