KEMAJEMUKAN HUKUM DALAM PENGOPERASIAN ANGKUTAN KOTA DI SURABAYA : STUDI DISKRIPTIF MENGENAI PENGOPERASIAN MIKROLET WK DI SURABAYA

MIRSALIA DIASTUTI, 070216649 (2006) KEMAJEMUKAN HUKUM DALAM PENGOPERASIAN ANGKUTAN KOTA DI SURABAYA : STUDI DISKRIPTIF MENGENAI PENGOPERASIAN MIKROLET WK DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
gdlhub-gdl-s1-2006-diastutimi-1526-fisant-k.pdf

Download (305kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-diastutimi-1526-fis_ant_-6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Transportasi adalah alat angkut atau pengangkutan oleh berbagai jenis kendaraan. Kendaraan terbagi menjadi dua jen s, yaitu kendaraan bennotor dan kendaraan tidak bennotor. Kendaraan bermotor juga terbagi alas dua jenis berdasarkan kepemilikannya, yakni kendaraan milik pribadi dan kendaraan yang dipergunakan until: memenuhi kepentingan tumuli, atau lebih sederhaha disebut kendaraan umum. Salah satu contoh kendaraan uinum adalah mikrolet (lyn). Kota Surabaya memiliki lima puluh sembilan trayek yang salah satunya adalah mikrolet (lyn) dengan kode trayek WK. Mirolet (lyn) WK dikemudikan oleh sopir-sopir yang tergabung dalam organisasi Lyn WK. Organisasi ini memiliki beberapa aturan yang diberlakukan kepada sopir mikrolet (lyn) WK dalam mengnperasikan mobil armada Lyn WK. Selain aturan organisasi, pengoperasian mikrolet (lyn) juga diatur dengan hukum negara. Berdasarkan kondisi tersebut, maka hal-hal yang dibahas adalah mengenai aturan apa saja yang berlaku dalam pengoperasian mikrolet (lyn) WK? Bagaimana hukum yang berhubungan dengan pengoperasian mikrolet, yang ditetapkan oleh negara? Bagaiman aturan-aturan itu szling berinterasi? Bagaimana perilaku pihak-pihak terkait terhadap aturan-aturan tersebut? Bagaimana cara penyelesaian sengketa yang terjadi? Dan sanksi apa saja yang dijatuhkan kepada pelanggar aturan tersebut. Penelitian ini akan mendiskripsikan tentang aturan-aturan yang berlaku dalam pengoperasian mikrolet (lyn) WK, perilaku pihak-pihak terkait terhadap aturan-aturan tersebut, sengketa yang terjadi, cara penyelesaian dan sanksi untuk pelanggar aturan tersebut. Metode yang digunaka dalam penelitian uni terdiri atas observasi, yaitu pengamatan terhadap perilaku sopir mikrolet (lyn) WK dalam mengoperasikan armadanya dari rute yang dilalui oleh trayek mikrolet (lyn) WK. Berikutnya adalah dengan melakukan wawancara. Wawancara kepada sopir mikrolet (lyn) WK diantaranya untuk mengetahui aturan-aturan yang berlaku dalam organisasinya, dan pengalokasian iuran anggota. Wawancara kepada petugas Dinas Perhubungan dan petugas Kepolisian dimaksudkan untuk mengetahui hukum negara yang berkaitan dengan pengoperasian mikrolet, cara penyelesaian sengketa dan sanksi yang dijatuhkan kepada pelanggarnya. Kemajemukan hukum dalam pengoperasian mikrolet (lyn) WK terkait dengan adanya interaksi antara aturan organisasi dan hukum negara dalam pengoperasian mikrolet. Pada akhirnya menimbulkan aturan baru dalam hubungan sosial yang semi otonom antara sopir mikrolet (lyn) WK dengan Kepolisan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis Ant 26/06 Dia k
Uncontrolled Keywords: TRANSPORTATION , LAW AND LEGISLATION; TRANSPORTATION AND STATE
Subjects: K Law > K Law (General)
K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3840-4375 Regulation of industry, trade, and commerce. Occupational law > K4011-4343 Transportation and communication
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi
Creators:
CreatorsNIM
MIRSALIA DIASTUTI, 070216649UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSri Endah Kinasih,, S.Sos.,M.,SiUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Shela Erlangga Putri
Date Deposited: 28 Jul 2006 12:00
Last Modified: 20 Jun 2017 20:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/18384
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item