PERBANDINGAN PEMBERIAN PAKAN TRADISIONAL DAN PAKAN BUATAN TERHADAP TOTAL PROTEIN DARAH KUCING

ANITA MARGARETHA, 060433273 (2007) PERBANDINGAN PEMBERIAN PAKAN TRADISIONAL DAN PAKAN BUATAN TERHADAP TOTAL PROTEIN DARAH KUCING. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
SKRIPSI.doc - gdlhub-gdl-s1-2009-margaretha-10320-kh09-9.pdf

Download (231kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-margaretha-10320-kh09-9.pdf
Restricted to Registered users only

Download (673kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Protein adalah salah satu unsur makanan yang sangat dibutuhkan kucing. Protein dalam serum darah dapat menggambarkan jumlah protein dalam tubuh kucing yang dapat diperoleh dari makanan yang dikonsumsi. Ada dua jenis pakan yang dikonsumsi kucing yaitu pakan tradisional dan pakan buatan. Masing-masing pakan memiliki kandungan protein yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh antara pemberian pakan tradisional dan pakan buatan terhadap kadar total protein darah kucing. Hewan percobaan yang digunakan adalah 20 ekor kucing dengan berat rata-rata dua sampai tiga kilogram yang dibagi menjadi dua perlakuan secara acak. Perlakuan I diberi ikan pindang sebagai pakan tradisional, perlakuan dua diberi cat food sebagai pakan buatan. Pemberian pakan diberikan dua kali sehari sebanyak 85 gram selama satu bulan. Pengambilan darah dilakukan pada akhir penelitian dan diuji kandungan total protein darahnya dengan metode biuret menggunakan reagen diasys. Data dianalisis menggunakan uji T. Hasil penelitian menunjukkan pemberian pakan tradisional tidak memiliki pengaruh yang berbeda jika dibandingkan dengan pemberian pakan buatan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak ada perbedaan pengaruh antara pemberian pakan tradisional dan pakan buatan terhadap total protein darah kucing, sehingga pakan tradisional bisa dipakai sebagai subtitusi pakan buatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 KH 09 / 09 Mar p
Uncontrolled Keywords: pakan tradisional; pakan buatan; protein
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture > SF411-459 Pets > SF441-450 Cats
T Technology > TS Manufactures > TS2284-2288 Animal feeds and feed mills. Pet food industry
Divisions: 06. Fakultas Kedokteran Hewan
Creators:
CreatorsNIM
ANITA MARGARETHA, 060433273UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDiah Kusumawati, Dr.,SU.,drhUNSPECIFIED
Thesis advisorEpy M. Luqman, M.Si.,drhUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 16 Oct 2009 12:00
Last Modified: 07 Sep 2016 02:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/20298
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item