ASTUTY O, CHANTY (2009) PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI PERTANGGUNGJAWABAN SEBAGAI ALAT BANTU MANAJEMEN DALAM MENGENDALIKAN DAN MENILAI KINERJA BAGIAN FINANCE PADA SBU MERPATI MAINTENANCE FACILITY. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2009-astutyocha-10129-a314-08.pdf Download (12kB) | Preview |
Abstract
Suatu perusahaan memerlukan pendelegasian tugas, wewenang, dan tanggung jawab pada tiap tingkatan manajemen untuk dapat terus mempertahankan dan mengembangkan kegiatan usahanya. Oleh karena itu, diperlukan adanya pengendalian atas penggunaan wewenang tersebut agar perilaku manajer tidak menyimpang dari tujuan perusahaan. Dasar pemikiran akuntansi pertanggungjawaban adalah seorang manajer bertanggung jawab atas permasalahan tertentu sehingga dapat memudahkan pengendalian terhadap pendapatan dan biaya. Akuntansi pertanggungjawaban merupakan sistem yang mengukur hasil-hasil yang dicapai oleh tiap pusat pertanggungjawaban menurut informasi yang dibutuhkan oleh manajer untuk mengoperasikan pusat pertanggungjawaban masing-masing. Dengan adanya akuntansi pertanggungjawaban, maka dihasilkan informasi yang dapat digunakan sebagai dasar untuk menilai kinerja manajer. Informasi akuntansi yang bersangkutan dengan pertanggungjawaban pelaksanaan wewenang disebut dengan informasi akuntansi pertanggungjawaban. Informasi tersebut berguna sebagai alat pengendalian dan penilaian kinerja manajer. Elemen-elemen dasar di dalam akuntansi pertanggungjawaban antara lain responsibility center, chart of accounts classification, budgeting system, control based reports serta a roll up reporting capability. Penyusunan laporan bagi tiap tingkatan manajemen dapat memudahkan dalam mengendalikan biaya yang bermanfaat untuk menilai kinerja manajer. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penggunaan informasi akuntansi pertanggungjawaban sebagai alat bantu manajemen dalam mengendalikan dan menilai kinerja bagian finance pada SBU Merpati Maintenance Facility. Dari hasil analisis, akuntansi pertanggungjawaban pada SBU Merpati Maintenance Facility secara konsep telah diterapkan sehingga pengendalian dan penilaian kinerja dapat dilakukan secara optimal. Akan tetapi, untuk dapat lebih memenuhi konsep akuntansi pertanggungjawaban maka perusahaan perlu melakukan perluasan kode rekening dimana didalamnya terdapat kode jabatan yang merupakan pusat pertanggungjawaban.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 A 314/08 Cha p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | RESPONSIBILITY ACCOUNTING, MANAGEMENT INFORMATION SYSTEMS | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HG Finance H Social Sciences > HJ Public Finance |
||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | prasetyo adi nugroho | ||||||
Date Deposited: | 05 Jun 2009 12:00 | ||||||
Last Modified: | 01 Apr 2016 03:24 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/214 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |