Aninditya Karina Raharja, 100810014 (2012) HUBUNGAN FAKTOR INDIVIDU DAN PEKERJAAN TERHADAP STRES KERJA PADA GURU RSBI (RINTISAN SEKOLAH BERTARAF INTERNASIONAL) DI SMA NEGERI 1 GRESIK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2012-raharjaani-21374-6.abstr-k.pdf Download (227kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
7.pdf Restricted to Registered users only Download (702kB) | Request a copy |
Abstract
Stres kerja adalah bagian dari stres kehidupan. Tuntutan pekerjaan yang tidak sesuai dengan kemampuan atau ketrampilan dari pekerja dan keinginan yang tidak tersalurkan merupakan penyebab timbulnya stres kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui stres kerja, dan hubungan faktor individu (umur, jenis kelamin, masa kerja, status perkawinan dan tipe kepribadian), serta faktor pekerjaan (hubungan dengan atasan, hubungan dengan rekan kerja dan persepsi beban kerja), dengan stres kerja pada guru RSBI SMA Negeri 1 Gresik. Penelitian ini adalah penelitian analitik dengan rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah guru RSBI SMA Negeri 1 Gresik yang berjumlah 75 orang, sedangkan besar sampel ditentukan secara simple random sampling berjumlah 67 orang. Data yang diperoleh kemudian dianalisa secara analitik dengan menggunakan uji statistik chi square dengan level of significancy 0,05. Dari hasil penelitian didapatkan stres kerja guru RSBI SMA Negeri 1 Gresik yang terbesar adalah stres kerja ringan sebanyak 54%. Dengan uji statistik, faktor individu yang mempunyai hubungan dengan stres kerja adalah umur responden (p=0,002) dan masa kerja (p=0,041). Faktor pekerjaan yang mempunyai hubungan dengan stres kerja adalah hubungan dengan atasan (p=0,002). Kesimpulan yang diperoleh adalah umur responden, masa kerja, dan hubungan dengan atasan mempunyai hubungan dengan stres kerja pada guru RSBI SMA Negeri 1 Gresik. Saran yang diberikan antara lain: guru RSBI meningkatkan kesadaran diri terhadap gejala-gejala yang muncul dan melakukan dan membina komunikasi yang efektif terhadap sesama rekan guru dan kepala sekolah, kepala sekolah meningkatkan komunikasi dan memberikan dukungan kepada bawahannya, serta dinas pendidikan memberikan pelatihan dan pengembangan kepada guru baru.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM 25/12 Rah h | ||||||
Uncontrolled Keywords: | JOB STRESS | ||||||
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine | ||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Unnamed user with email okta@lib.unair.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 22 Nov 2012 12:00 | ||||||
Last Modified: | 03 Jul 2017 19:56 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/23665 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |