ASSESSMENT PELAYANAN IMUNISASI DPT DI UNIT PELAYANAN SWASTA KOTA SURABAYA (Studi pada Bidan Praktik Swasta di Wilayah Surabaya Timur)

Dinasty Arthika, 100810439 (2012) ASSESSMENT PELAYANAN IMUNISASI DPT DI UNIT PELAYANAN SWASTA KOTA SURABAYA (Studi pada Bidan Praktik Swasta di Wilayah Surabaya Timur). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2012-arthikadin-21379-6.abstr-k.pdf

Download (272kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
12.pdf
Restricted to Registered users only

Download (984kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Jumlah kasus difteri di Kota Surabaya terus mengalami peningkatan. Beberapa kasus difteri yang ditemukan merupakan penderita dengan status imunisasi DPT lengkap, mengindikasikan adanya permasalahan dalam pelayanan imunisasi DPT yang diberikan. Penelitian ini dilakukan untuk menilai pelaksanaan pelayanan imunisasi di unit Bidan Praktik Swasta (BPS) wilayah Surabaya Timur. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain penelitian cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh bidan praktik swasta di Wilayah Surabaya Timur. Subjek merupakan keseluruhan populasi dengan kriteria yang ditetapkan, sejumlah 43 bidan praktik swasta. Variabel penelitian adalah sanitasi tempat pelayanan imunisasi, pengetahuan bidan praktik swasta, penyimpanan vaksin DPT, pencatatan dan pelaporan imunisasi, dan pelayanan imunisasi DPT. Hasil penilaian sanitasi tempat pelayanan imunisasi, sebagian besar sudah tergolong dalam kategori baik (62,8%). Hasil penilaian pengetahuan BPS secara keseluruhan, sebagian besar tergolong cukup (58,1%), dengan sub variabel meliputi: pengetahuan BPS tentang vaksin DPT, sebagian besar tergolong kurang (55,8%), dan sebagian besar pengetahuan bidan praktik swasta tentang praktik pelayanan imunisasi sudah termasuk dalam kategori baik (65,1%). Hasil penilaian penyimpanan vaksin DPT, sebagian besar termasuk dalam kategori kurang (74,4%). Hasil penilaian pencatatan dan pelaporan imunisasi, sebagian besar adalah kurang (44,2%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan pelayanan imunisasi DPT pada unit BPS di wilayah Surabaya Timur adalah sebagian besar termasuk cukup (72,1%), yang tergolong baik hanya sebesar 7%, dan 20,9% masih tergolong dalam kategori kurang. Hal ini menunjukkan bahwa pelayanan imunisasi yang diberikan belum maksimal, terutama bidan praktik swasta kurang memperhatikan penyimpanan vaksin DPT dan pencatatan serta pelaporan imunisasi. Perlu dilakukan updating informasi dan pengawasan yang lebih ketat mengenai penyimpanan vaksin DPT.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 16 - 12 Art h
Uncontrolled Keywords: IMMUNIZATION; MIDWIFERY
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA638 Immunity and immunization in relation to public health
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
Dinasty Arthika, 100810439UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorFariani Syahrul, NIDN0010026902UNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email okta@lib.unair.ac.id
Date Deposited: 22 Nov 2012 12:00
Last Modified: 23 Sep 2016 08:09
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/23670
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item