ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ANGKA UTILISASI PUSKESMAS YANG RENDAH OLEH MASYARAKAT MISKIN KOTA SURABAYA BERDASARKAN SERVICE CONVENIENCE : Studi Kasus di Puskesmas Sidotopo Surabaya

D.A. WIDHIASTUTI, 100210992 (2006) ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ANGKA UTILISASI PUSKESMAS YANG RENDAH OLEH MASYARAKAT MISKIN KOTA SURABAYA BERDASARKAN SERVICE CONVENIENCE : Studi Kasus di Puskesmas Sidotopo Surabaya. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-widhiastut-2620-fkm185_-k.pdf

Download (319kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULL TEXT)
24300.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Puskesmas sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan masyarakat mempunyai peran vital untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya. Angka utilitas masyarakat miskin terhadap puskesmas merupakan salah satu faktor yang dapat digunakan untuk mengevaluasi pelayanan kesehatan strata pertama tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi tingkat utilitas masyarakat miskin yang rendah pada puskesmas, dengan studi kasus pada Puskesmas Sidotopo Surabaya. Penelitian dilaksanakan dengan rancangan cross sectional melalui pendekatan kuantitatif. Wawancara dilakukan pada 100 KK miskin yang pernah melakukan pelayanan minimal sekali, di Puskesmas Sidotopo Surabaya. Sampel responden didapat dengan cara purposive sampling dari populasi keseluruhan dengan metode proporsional. Faktor yang mempunyai hubungan dengan kepuasan dan keadilan responden adalah transaction convenience, benefit convenience, dan postbenefit convenience. Sedangkan sub variabel yang mempengaruhi utilitas responden dalam penelitian ini hanya sub variabel benefit convenience terhadap keadilan yang dirasakan responden (sig. 0,001). Hasil ini didapat dari uji Chi Square yang dilanjutkan dengan uji Regresi Logistik Berganda (Multiple Logisitc Regression) dengan α = 0,05. Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah, utilitas responden terhadap Puskesmas Sidotopo ada hubungannya dengan transaction convenience, benefit convenience, dan postbenefit convenience responden. Namun hanya benefit convenience responden yang mempengaruhi keadilan, yang berpengaruh langsung terhadap pelayanan di Puskesmas Sidotopo. Translation:

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM.185/06 Wid a
Uncontrolled Keywords: PUBLIC HEALTH
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3566-3578 Public health
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
D.A. WIDHIASTUTI, 100210992UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorErnawaty, Dr., drg., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Shela Erlangga Putri
Date Deposited: 16 Oct 2006 12:00
Last Modified: 06 Jun 2017 18:34
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24300
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item