UJI KEMAMPUAN PRODUKSI BIOSURFAKTAN Rhodotorula sp DAN Candida sp PADA SUBSTRAT MINYAK KELAPA SAWIT

FADHILAH NASRULLINA, 080513276 (2011) UJI KEMAMPUAN PRODUKSI BIOSURFAKTAN Rhodotorula sp DAN Candida sp PADA SUBSTRAT MINYAK KELAPA SAWIT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
5.pdf

Download (183kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-nasrullina-17545-mpb391-u.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis khamir, waktu inkubasi dan kombinasi keduanya terhadap produksi biosurfaktan oleh Rhodotorula sp dan Candida sp pada substrat minyak kelapa sawit. Penelitian ini menggunakan rancangan faktorial 2 x 5 dengan 4 kali ulangan. Rhodotorula sp dan Candida sp ditumbuhkan pada media air laut sintetik dengan komposisi 2% substrat dan 2% suspensi mikroba. Pada hari ke 0, 3, 7, 10, dan 14 dilakukan penghitungan jumlah sel, uji produksi biosurfaktan dengan mengukur nilai tegangan permukaan, nilai aktivitas emulsifikasi dan nilai pH dari supernatan kultur. Nilai tegangan permukaan dianalisis secara statistik menggunakan uji Brown Forsythe dilanjutkan dengan uji t. Jumlah sel (cfu/ml), nilai aktivitas emulsifikasi, dan pH supernatan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis khamir tidak berpengaruh terhadap produksi biosurfaktan, sedangkan waktu inkubasi dan kombinasi antara jenis khamir dan waktu inkubasi berpengaruh terhadap produksi biosurfaktan. Waktu inkubasi optimal adalah 10 hari dengan nilai tegangan permukaan terbaik pada kultur Rhodotorula sp dengan penurunan tegangan permukaan sebesar 17,97 dyne/cm dan nilai aktivitas emulsifikasi sebesar 33,33% dengan menggunakan minyak uji solar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPB 39 11 Nas u
Uncontrolled Keywords: BIOSURFACTANT
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3840-4375 Regulation of industry, trade, and commerce. Occupational law > K3870-3918 Primary production. Extractive industries
T Technology > TS Manufactures > TS155-194 Production management. Operations management
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi
Creators:
CreatorsNIM
FADHILAH NASRULLINA, 080513276UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTri Nurhariyati, S. Si., M. KesUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 17 Nov 2011 12:00
Last Modified: 26 Oct 2016 20:45
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24830
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item