OPTIMASI PARAMETER WAKTU SINTERING PADA PEMBUATAN HIDROKSIAPATIT BERPORI UNTUK APLIKASI BONE FILLER PADA KASUS KANKER TULANG (OSTEOSARCOMA)

DICA APRILIA NURMANTA, 080913116 (2013) OPTIMASI PARAMETER WAKTU SINTERING PADA PEMBUATAN HIDROKSIAPATIT BERPORI UNTUK APLIKASI BONE FILLER PADA KASUS KANKER TULANG (OSTEOSARCOMA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2013-nurmantadi-32538-7.-abstr-k.pdf

Download (409kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
9.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengoptimalkan penelitian sebelumnya dengan cara menambahkan variasi waktu sintering. Hal ini untuk mengetahui pengaruh variasi lama sintering terhadap sifat fisis dan sifat mekanik hidroksiapatit berpori secara optimal. Pembuatan hidroksiapatit berpori ini dilakukan dengan metode perendaman busa yaitu dengan mencampurkan 1 ml aquades dan 0,125 gr PVA kemudian menambahkan 1 gr bubuk hidroksiapatit hingga terbentuk slurry. Busa yang berukuran 1cmx1cmx1cm selanjutnya direndam dengan hidroksiapatit slurry. Busa pada penelitian ini digunakan sebagai kerangka pembentukan hidroksiapatit berpori. Selanjutnya sampel dikeringkan pada temperatur 80oC dan dipanaskan pada temperatur 650º C untuk menghilangkan busa dan PVA. Tahap selanjutnya adalah proses sintering sampel pada temperatur 1200º C dengan variasi lama waktu sintering 1 jam, 2 jam, 3 jam, dan 4 jam. Berdasarkan analisa morfologi SEM, uji porositas, dan uji compressive strength, hasil terbaik ditunjukkan oleh sampel yang disintering 3 jam karena memiliki diameter pori sebesar 113 – 429 μm dengan porositas 74,830 %, nilai compressive strength 0,5591 MPa dan tidak toksik. Hasil terbaik tersebut kurang memenuhi standard aplikasi bone filler. Perbaikan pada peneliti selanjutnya perlu dilakukan dengan cara mengganti busa dengan PMMA dan menambahkan zat aditif ZnO untuk meningkatkan proses densifikasi sepanjang penguatan batas butir sehingga dihasilkan bone filler dengan sifat mekanik yang memenuhi standard aplikasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPF 27/13 Nur o
Uncontrolled Keywords: porous hydroxyapatite
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC0254 Neoplasms. Tumors. Oncology (including Cancer)
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Fisika
Creators:
CreatorsNIM
DICA APRILIA NURMANTA, 080913116UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDrs. Djoni Izak R, M.SiUNSPECIFIED
Thesis advisorJan Ady, S.Si, M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Fariddio Caesar
Date Deposited: 30 Dec 2013 12:00
Last Modified: 14 Oct 2016 09:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24989
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item