PENGENDALIAN KUALITAS PRODUKSI MARMER DI PT. INA DENGAN DIAGRAM KONTROL JARAK MAHALANOBIS (D2)

ARIEF RAHMAN, 080912110 (2014) PENGENDALIAN KUALITAS PRODUKSI MARMER DI PT. INA DENGAN DIAGRAM KONTROL JARAK MAHALANOBIS (D2). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2014-rahmanarie-33339-7.-abstr-k.pdf

Download (470kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
14.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Kualitas menjadi salah satu pertimbangan penting bagi konsumen untuk menjadikan konsumen yang loyal. Untuk menjaga loyalitas konsumen, maka suatu perusahaan harus selalu melakukan pengawasan kualitas terhadap hasil produksinya. Oleh karena itu diperlukan metode untuk pengawasan kualitas hasil produksi. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis diagram kontrol D2 untuk mengendalikan kualitas produksi marmer di PT. INA. PT. INA adalah salah satu perusahaan industri marmer yang cukup besar di Tulungagung, yang selalu berupaya meningkatkan kualitas ubin marmernya. Pada penelitian ini pengontrolan karakteristik kualitas dilakukan pada tahap finishing dari jenis marmer Kawi berukuran 60x60x2 cm. Pengukuran kualitas hasil proses produksi pada tahapan ini dilakukan secara kategorik pada empat jenis karakteristik kualitas yaitu sisi tidak lurus, tidak siku, ukuran tidak sesuai, dan permukaan retak. Diagram kontrol Jarak Mahalanobis (D2) merupakan salah satu diagram kontrol multivariat atribut yang digunakan untuk mengevaluasi kualitas berdasarkan proporsi cacat. Dengan menggunakan diagram kontrol D2, proses produksi pada bulan September 2012 menunjukkan hasil yang masih terkendali. Hal yang menyebabkan tidak terkendali dikarenakan terdapat 2 periode dari 30 periode pengamatan yang terdeteksi berada di luar batas kendali yaitu pengamatan pada periode (hari) ke 2 dan 18. Setelah dianalisis, bahwa pada periode ke 2 dan 18 tidak terkontrol disebabkan oleh jenis karakteristik kualitas sisi tidak lurus, tidak siku, dan ukuran tidak sesuai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPM. 11/14 Rah p
Uncontrolled Keywords: Marble Production, Quality Characteristics, Control Chart Mahalanobis Distance (D2).
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika
Creators:
CreatorsNIM
ARIEF RAHMAN, 080912110UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorToha Saifudin, S.Si, M.SiUNSPECIFIED
Thesis advisorDrs. Eko Tjahjono, M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Fariddio Caesar
Date Deposited: 24 Feb 2014 12:00
Last Modified: 18 Oct 2016 01:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/25035
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item