KOMPUTERISASI SINGLE CHANNEL ANALYZER (SCA) PADA PENGUKURAN SPEKTRUM ENERGI RADIASI ALFA (α) DAN GAMMA (γ)

Choiril Anwar, 080012108 (2006) KOMPUTERISASI SINGLE CHANNEL ANALYZER (SCA) PADA PENGUKURAN SPEKTRUM ENERGI RADIASI ALFA (α) DAN GAMMA (γ). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-anwarchoir-2343-kkckkm-k.pdf

Download (320kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-anwarchoir-2343-mpf430-k.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan membuat perangkat keras dan perangkat lunak (sistem pencacah) untuk komputerisasi Single Channel Analyzer (SCA) pada pengukuran spektrum energi radiasi alfa (α) dan gamma (γ). Perangkat keras dibuat untuk mengubah sinyal digital SCA menjadi data biner agar SCA bisa dihubungkan dengan komputer. Interface yang digunakan untuk menghubungkan SCA dengan komputer adalah PPI 8255. Perangkat lunak dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Borland Delphi 6. Pada komputer ditampilkan data visual berupa grafik dan data numerik berupa angka dari spektrum energi radiasi. Untuk menguji perangkat keras dan perangkat lunak yang telah dibuat digunakan XY-YT Recorder dan Multi Channel Analyzer (MCA) sebagai pembanding. Berdasarkan hasil penelitian resolusi energi γ yang diperoleh menggunakan Sistem Pencacah sebesar 16,28 % dan resolusi energi γ yang diperoleh menggunakan MCA sebesar 18,00 %. Hasil tersebut menunjukkan bahwa sistem pencacah yang telah dibuat bisa digunakan untuk pengukuran spektrum energi radiasi. Pada pengukuran spektrum energi radiasi α dari Ra-226 sistem pencacah mampu menghasilkan spektrum energi yang lengkap, sedangkan XY-YT Recorder mampu menghasilkan spektrum energi yang tidak lengkap.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPF 43/06 Anw k
Uncontrolled Keywords: ELECTRONIC DATA PROCESSING
Subjects: Q Science > QC Physics > QC901-913.2 Temperature and Radiation
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Fisika
Creators:
CreatorsNIM
Choiril Anwar, 080012108UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorKhusnul Ain, S.T., M.SiUNSPECIFIED
Thesis advisorDrs. R. Arif Wibowo, M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Fariddio Caesar
Date Deposited: 02 Oct 2006 12:00
Last Modified: 19 Oct 2016 19:56
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/25360
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item