PENGARUH PENGGUNAAN MATRAS ELEKTROMAGNETIK TERHADAP TOLERANSI GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH (Rattus novergicus) DIABETIK TIPE II

Dwi Esti Ayu Rosandria, 080610069 (2012) PENGARUH PENGGUNAAN MATRAS ELEKTROMAGNETIK TERHADAP TOLERANSI GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH (Rattus novergicus) DIABETIK TIPE II. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text
Rosandria.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan matras elektromagnetik dengan berbagai frekuensi pembangkit medan listrik terhadap toleransi glukosa pada tikus putih (Rattus norvegicus) diabetik. Induksi DM tipe II ini menggunakan streptozotocin dengan dosis tunggal 100 mg / kg BB dan nicotinamide 240 mg / kg BB melalui intra peritoneal pada hewan coba. Hewan coba berupa tikus putih jantan dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok kontrol tanpa induksi (K) sebanyak 12 ekor dan kelompok diabetes (D) sebanyak 16 ekor. Kelompok – kelompok ini dibagi lagi menjadi subkelompok. Subkelompok K15, K30, dan K60 untuk kelompok kontrol serta D15, D30, D60, dan D0 untuk kelompok diabetes. Angka 15, 30, dan 60 menunjukkan frekuensi yang digunakan, serta angka 0 untuk perlakuan tanpa matras. Tiap subkelompok terdiri atas 4 ekor hewan coba. Perlakuan diberikan setiap hari, masing-masing selama 1 jam hingga 28 hari. Pada awal perlakuan (hari ke-1) dan akhir perlakuan (hari ke- 28) dilakukan uji toleransi glukosa. Uji toleransi glukosa per oral dilakukan dengan menyuntikkan larutan D-glukosa 2 g / kg BB kepada tikus kontrol dan diabetik yang dipuasakan sebelumnya, kemudian mengukur kadar glukosa darah puasa pada menit ke-0, 30, 60, 90, dan 120. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan matras elektromagnetik pada tikus putih diabetik tipe II dengan pembangkit medan listrik berpengaruh signifikan pada penurunan kadar glukosa darah puasa, namun tidak disertai dengan perbaikan toleransi sel terhadap glukosa tikus putih.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPB 54 - 12 Ros p
Uncontrolled Keywords: DIABETES MELLITUS
Subjects: Q Science
R Medicine
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi
Creators:
CreatorsNIM
Dwi Esti Ayu Rosandria, 080610069UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDwi Winarni,, Dr. M.Si.UNSPECIFIED
Thesis advisorIda Bagus Rai Pidada,, Drs. M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Agung BK
Date Deposited: 18 Jan 2013 12:00
Last Modified: 04 Aug 2016 07:31
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/25676
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item