EFI NOR AIDA, 080212501
(2006)
PEMBUATAN KIT SEDERHANA DARI LIMBAH POLIVINIL ALKOHOL INDUSTRI TEKSTIL UNTUK PENENTUAN IODIUM DALAM GARAM KONSUMSI.
Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membuat kit sederhana berbasis polivinil alkohol (PVA) dari limbah pabrik tekstil untuk pemeriksaan kadar iodium dalam garam kemasan beriodium. Untuk mendapatkan kit yang baik maka perlu dilakukan optimasi parameter-parameter analitik seperti massa garam non-iodisasi, konsentrasi PVA, massa KI, dan konsentrasi asam asetat. Hasil penelitian didapatkan kondisi optimum garam adalah 1,5000 g; konsentrasi PVA optimum adalah 0,5% (b/v); massa KI optimum adalah 40 mg; konsentrasi asam asetat optimum adalah 10% (v/v). Hasil optimasi tersebut digunakan untuk kondisi pembuatan kit dari PVA limbah pabrik tekstil , untuk penentuan kadar iodium dalam garam kemasan beriodium.
Uji efektifitas kit dilakukan untuk mengetahui kelayakan PVA limbah yang digunakan sebagai kit. Uji efektifitas dilakukan dengan cara mengukur absorbansi PVA limbah dan PVA standar pada konsentrasi standar KIO3 20, 30, 40, dan 50 ppm, kemudian data yang diperoleh diolah dengan menggunakan uji statistik. Hasil pengolahan data didapatkan Fhitung < Ftabel, yaitu 3,17 < 10,13. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ho diterima dan tidak ada perbedaan bermakna antara penggunaan Kit PVA limbah dengan Kit PVA murni. Oleh karena itu PVA limbah pabrik tekstil dapat dimanfaatkan pada pembuatan kit untuk analisis iodium dalam garam dapur kemasan beriodium.
Actions (login required)
|
View Item |