RIMA FAUZIA JUNIAR, 040810078 (2013) ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KURANGNYA MINAT BERWIRAUSAHA SARJANA MUSLIM DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (925kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
FULLTEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hal-hal yang mempengaruhi kurangnya minat Sarjana Muslim di Surabaya terhadap wirausaha. Secara global, wirausahawan yang ada di Indonesia masih sangat sedikit jumlahnya dibandingkan dengan jumlah penduduknya sehingga perlu ditelaah lebih jauh mengapa profesi wirausaha ini kurang diminati oleh sebagian besar penduduk di Indonesia terutama kaum muda yang masih memiliki semangat bekerja. Subjek dalam penelitian ini terkait tentang kurangnya minat terhadap wiraausaha dengan objek penelitian dilakukan terhadap sarjana Muslim di Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis faktor eksploratif. Responden dalam penelitian ini berjumlah 100 Sarjana Muslim di Surabaya yang terdiri dari Sarjana Muslim dari Perguruan Tinggi Negeri sebanyak 25 orang dan Sarjana Muslim dari Perguruan Tinggi Swasta sebanyak 75 orang, lulusan tahun 2011 dan 2012. Hasil penelitian menunjukkan dari 17 faktor yang diperoleh melalui proses pengumpulan data yang kemudian diolah menggunakan teknik analisis faktor, terbentuk 4 faktor yang mempengaruhi kurangnya minat berwirausaha Sarjana Muslim di Surabaya yaitu: Kompetensi, Zona Nyaman, Ketidakpastian Pendapatan, dan Kurangnya Modal.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 FEB.EI.27/13 Jun a | ||||||
Uncontrolled Keywords: | ENTREPRENEURIAL INTEREST | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory > HB615-715 Entrepreneurship | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | mat sjafi'i | ||||||
Date Deposited: | 14 Aug 2013 12:00 | ||||||
Last Modified: | 13 Aug 2016 01:31 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/2637 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |