YULIA KARTIKA, 060710023p (2012) Penggunaan Laktosa Sebagai Krioprotektan Terhadap Integritas Membran Spermatozoa Ikan Mas (Cyprinus carpio L.)Dalam Nitrogen Cair. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2011-kartikayul-21653-pkbp54-k.pdf Download (307kB) | Preview |
|
Text (fulltext)
gdlhub-gdl-s1-2012-kartikayul-18454-pkbp54-p.pdf Restricted to Registered users only Download (973kB) | Request a copy |
Abstract
Ikan mas (Cyprinus carpio L.) adalah salah satu ikan konsumsi air tawar yang banyak dibudidayakan di Indonesia. Keberhasilan budidaya sangat dipengaruhi oleh ketersediaan benih dan induk yang berkualitas. Salah satu alternatif untuk mengoptimalkan induk yang berkualitas yaitu pemanfaatan induk jantan melalui pembekuan sperma (kriopreservasi). Permasalahan yang timbul dalam kriopreservasi sperma adalah terjadi kerusakan membran sel (permeabilitas sel menurun) karena cold shock dan pembentukan kristal es. Kerusakan membran dapat diminimalkan melalui pengenceran sperma yang berfungsi untuk mempertahankan integritas membran. Laktosa merupakan karbohidrat disakarida yang melindungi glikokaliks pada membran. Dengan demikian penggunaan laktosa dalam tris aminomethane dapat melindungi membran dari luar sel dan menjaga integritas membran spermatozoa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsentrasi laktosa terbaik pada pengencer tris aminomethane dapat mempertahankan integritas membran spermatozoa ikan mas (Cyprinus carpio L.). Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Balai Inseminasi Buatan Singosari, Malang. Desain yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang dilanjutkan dengan uji jaran berganda Duncan. Bahan uji dalam penelitian ini adalah sperma ikan mas yang diencerkan dengan laktosa dan tris aminomethane. Sperma yang dikemas dalam mini straw dan disimpan dalam container nitrogen cair dengan 6 perlakuan dan 4 ulangan. Konsentrasi laktosa dalam pengencer tris aminomethane yang digunakan adalah 8% (A); 9% (B); 10% (C); 11% (D); 12% (E); dan kontroltris aminomethane tanpa laktosa (KT). Parameter utama yang diamati adalah integritas membran, sedangkan parameter sekunder adalah motilitas, viabilitas, dan lama gerak spermatozoa. 60 Hasil penelitian menunjukkan bahwa laktosa dengan konsentrasi yang berbeda dalam pengencer tris aminomethane memberikan pengaruh yang nyata (P<0,05) terhadap persentase integritas membran spermatozoa. Rata-rata persentase integritas tertinggi diperoleh perlakuan penambahan laktosa 10% (C) sebesar 67,93%, sedangkan terendah diperoleh kotrol tris aminomethane tanpa laktosa (KT) sebesar 42,98%. Parameter sekunder seperti viabilitas, motilitas, dan lama gerak terbaik diperoleh perlakuan laktosa 10% (C) dengan rata-rata 67,45%, 45%, dan 62,25 detik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK PK BP 54/11 Kar p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | spermatozoa | ||||||
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH20.3-191 Aquaculture > SH151-179 Fish culture | ||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Turwulandari | ||||||
Date Deposited: | 19 Jan 2012 12:00 | ||||||
Last Modified: | 13 Aug 2016 06:40 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/26438 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |