NORMAN WIJAYANTO, 110210019 (2006) PERANAN COUNTDOWN TIMER TRAFFIC LIGHT TERHADAP DISONANSI KOGNITIF PENGENDARA MOBIL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (Abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2006-wijayanton-3324-psi850-t.pdf Download (348kB) | Preview |
|
|
Text (Full text)
gdlhub-gdl-s1-2006-wijayanton-3324-psi8506.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh pemasangan countdown timer pada traffic light terhadap disonansi kognitif para pengendara mobil. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang melakukan manipulasi terhadap variabel bebas dengan cara memasang dan menonaktifkan countdown timer pada traffic light. Kemudian dengan bantuan tabel observasi yang berbentuk check-list, peneliti mengobservasi variabel terikat dengan cara pencacatan atas jumlah subyek yang menunjukkan perilaku kriteria dari disonansi kognitif Populasi yang diambil adalah pengendara mobil yang berhadapan dengan traffic light yang memiliki countdown timer, sedangkan sampelnya adalah pengendara mobil yang melintasi perempatan jalan Darmo-Diponegoro selama penelitian. Sampel diambil secara random dari daftar untuk 219 nomor plat mobil yang peneliti miliki. Penelitian ini menggunakan desain "Simulasi Sebelum-Sesudah" yaitu subjek akan dlkenai dua kali pengukuran perilaku dalam keadaan variabel bebas yang berbeda. Desain ini digunakan untuk mengatasi permasalahan penelitian atas masalah izin menonaktiflcan countdown timer yang terbatas, waktu penelitian yang singkat, dan fokus utama untuk mengejar kondisi yang sealami mungkin (validitas eksternal). Jenis validitas yang digunakan untuk mengetahui validitas tabel bantu di sini adalah Content validity (Validitas Isi) baik itu Face Validity (Validity Muka) maupun Sampling Validity (Validitas Sampling/Logik). Reliabilitas dari tabel observasi ini diestimasi dengan teknik anava Hoyt. Data yang diperoleh dalam penelitian ini lalu dianalisis menggunakan teknik Test Mc Nemar yang berdistribusi Chi Kuadrat (x2). Harga Chi Kuadrat hitung tersebut selanjutnya akan dibandingkan dengan harga Chi Kuadrat tabel. Bila dk=1 dan taraf kesalahan 5% maka harga chi kuadrat tabel --3,894. Ketentuan pengujian adalah: bila Chi Kuadrat hitung lebih kecil sama dengan (<) Chi Kuadrat tabel, maka Ho diterima dan Ha ditolak.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Psi 85/06 Wij p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | ACCIDENTS TRAFFIC; COMMUNICATION AND TRAFFIC | ||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF511-593 Emotion, Feeling, Affection B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF698-698.9 Personality |
||||||
Divisions: | 11. Fakultas Psikologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tn Septian Eko Budianto | ||||||
Date Deposited: | 26 Dec 2006 12:00 | ||||||
Last Modified: | 01 Aug 2016 05:44 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/26595 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |