PENGARUH TINGKAT RELIGIUSITAS TERHADAP KECENDERUNGAN MELAKUKAN SEKS PRANIKAH PADA SISWA SMA YANG BERPACARAN

SETYA PUTRI LESTARI (2008) PENGARUH TINGKAT RELIGIUSITAS TERHADAP KECENDERUNGAN MELAKUKAN SEKS PRANIKAH PADA SISWA SMA YANG BERPACARAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2006-lestariset-3316-psi113-t.pdf

Download (320kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara metodologik dan empiris apakah ada pengaruh negatif pada tingkat religiusitas terhadap kecenderungan melakukan seks pra-nikah pada siswa SMA yang berpacaran. Kedua variabel dalam penelitian ini adalah (a) tingkat religiusitas, dan (b) kecenderungan melakukan seks pranikah. Kedua variabel dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan laporan tentang diri (self report) dengan menggunakan kuesioner skala likert. Populasi sampling dari penelitian ini ialah para Siswa SMA Negeri 16 Surabaya Kelas 3 yang berpacaran dan berusia 16-18 tahun atau yang telah memasuki masa remaja akhir. Populasi sebesar 188 siswa, pedoman pengambilan sampel dengan menggunakan rumus slovin didapatkan sampel sebanyak 68 siswa. Penentuan sampel dilakukan secara random dengan teknik mengundi. Dari 68 subyek, 31 orang adalah perempuan dan 37 orang adalah laki-laki. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi tinier sederhana. Diperoleh nilai P (signifikansi) sebesar 0,003. Hasil ini menunjukkan bahwa P lebih kecil dari α (0,05), yang berarti tingkat religiusitas berpengaruh signifikan terhadap kecenderungan melakukan seks pranikah dan berdasarkan koefisien regresi yang bernilai negatif (-0,945), maka hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa tingkat religiusitas berpengaruh negatif terhadap kecenderungan melakukan seks pranikah, dengan kata lain hipotesis alternatif yang menyatakan "ada pengaruh negatif pada tingkat religiusitas terhadap kecenderungan melakukan seks pranikah pads siswa SMA yang berpacaran" diterima, yang artinya semakin tinggi tingkat religiusitas dalam diri individu maka semakin rendah kecenderungan individu tersebut melakukan seks pranikah, begitu pula sebaliknya semakin rendah tingkat religiusitas dalam diri individu semakin tinggi kecenderungan individu tersebut melakukan seks pranikah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Psi 113/06 Les p
Uncontrolled Keywords: SEX
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion > BL460 Sex Worship, Phallicism
B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion > BL51-65 Religion in Relation to Special Subjects
Divisions: 11. Fakultas Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
SETYA PUTRI LESTARIUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSudaryonoUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Septian Eko Budianto
Date Deposited: 26 Dec 2006 12:00
Last Modified: 01 Aug 2016 08:19
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/26605
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item