GEMEENTERAAD SURABAYA : Dari Terbentuknya Hingga Perubahannya 1906 - 1929

TOMMY RADITYA. D, 120410755 (2012) GEMEENTERAAD SURABAYA : Dari Terbentuknya Hingga Perubahannya 1906 - 1929. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2013-tommyradit-22106-12.abstr-k.pdf

Download (94kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (982kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Gemeenteraad Surabaya dibentuk pada tahun 1906 sebagai implementasi dari Decentralisatie Wet 1903. Berdasarkan undang-undang tersebut dewan ini memiliki kewenangan desentralisasi untuk mengatur rumah tangga daerahnya sendiri. Oleh karena itu dewan ini juga memiliki kewenangan untuk mengelola dana yang diperuntukkan bagi kemajuan Surabaya karena beberapa kepentingan daerah, berdasarkan Instelling Ordonnantie Gemeente Surabaya, tidak boleh lagi dibebankan pada anggaran pemerintah pusat. Tugas-tugas yang dibebankan pada dewan ini adalah membuat peraturan bagi Gemeente Surabaya, meningkatkan kesehatan masyarakat dan mengatur lalu lintas umum serta memajukan kota serta memenuhi kewajiban yang dibebankan oleh pemerintah pusat bagi Gemeente Surabaya yaitu untuk memikirkan langkah-langkah pembiayaan beberapa kepentingan Gemeente yang tidak boleh lagi dibebankan pada anggaran pemerintah pusat di Batavia. Termasuk diantaranya adalah pemeliharaan, perbaikan dan pembangunan jalan umum, alun-alun, taman kota, tanggul sungai, selokan, rambu lalu-lintas, jembatan, gorong-gorong, saluran air, pemandian umum, kakus, rumah potong hewan dan gudang pasar. Dewan ini selalu diketuai oleh kepala Gemeente Surabaya yang memiliki kewenangan yang besar dalam setiap pengambilan keputusan dalam Gemeenteraad sedangkan yang menjadi anggotanya berasal dari etnis yang tinggal di Surabaya yaitu Eropa, Cina, Timur Jauh dan pribumi. Pembagian komposisi keanggotaannya ini sangat tidak seimbang karena golongan Eropa, yang jumlahnya termasuk minoritas, menempatkan wakil paling banyak dalam Gemeenteraad Surabaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FS.SEJ.13 12 Tom g
Uncontrolled Keywords: DECENTRALIZATION
Subjects: D History General and Old World
Divisions: 12. Fakultas Ilmu Budaya > Ilmu Sejarah
Creators:
CreatorsNIM
TOMMY RADITYA. D, 120410755UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPradipto Niwandhono, S.S., M.Hum.,UNSPECIFIED
Depositing User: hari
Date Deposited: 03 Jan 2013 12:00
Last Modified: 08 Sep 2016 06:44
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/27191
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item