PENGARUH ORGANIC LOADING RATE (OLR) TERHADAP EFISIENSI PENYISIHAN CHEMICAL OXYGEN DEMAND (COD) DAN TOTAL SUSPENDED SOLIDS (TSS) PADA ANAEROBIC FILTER

ANGSUKMA PUTRI DEWAYANTI, 081011032 (2014) PENGARUH ORGANIC LOADING RATE (OLR) TERHADAP EFISIENSI PENYISIHAN CHEMICAL OXYGEN DEMAND (COD) DAN TOTAL SUSPENDED SOLIDS (TSS) PADA ANAEROBIC FILTER. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2015-dewayantia-38368-5.-abstr-k.pdf

Download (56kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
ST.TL 11-14 Dew p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (929kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh variasi OLR terhadap penyisihan COD dan TSSpada anaerobic filter. Reaktor anaerobic filter terbuat dari plastik polypropylene 10 liter bermedia sarang tawon sebagai media filter. Air limbah sintetik yang mengandungglukosadigunakandalampenelitianini. Penelitian meliputi seeding, aklimatisasi, running I, dan running II. RunningI dilakukan dengan variasi OLR 1,57; 2,78; dan 4,12 kg COD/m3.hari. Nilai OLR tersebut didapat dari COD influen 2.000, 4.000, dan 6.000 mg/L dengan HRT 36 jam. Running II dilakukan dengan variasi 4,12; 6,61; dan 13,17 kg COD/m3.hari. Nilai OLR didapat dari COD influen 6.000 mg/L dengan HRT 36, 24, dan 12 jam.Cara analisis data menggunakanpersamaanregresidandeterminasi.Hasilpenelitianmenunjukkanseedin g dan aklimatisasi masing-masing dilakukan selama 7 hari.Pada OLR 1,57; 2,78; 4,12 kg; 6,61; dan 13,17 COD/m3.hari, efisiensi COD rata-rata berturut-turut sebesar 47,54%, 55,43%, 30,62%, 24,13%, dan 10,73% dan efisiensi TSS ratarata berturut-turut sebesar 25,34%, 44,65%, 52,58%, 25,27%, dan 22,68%. Nilai OLR dengan variasi COD influen memberikan pengaruh sebesar 25,6% terhadap menurunnya efisiensi penyisihan COD, dan sebesar 48,2% terhadap meningkatnya efisiensi penyisihan TSS. Nilai OLR dengan variasi HRT memberikan pengaruh sebesar 40,8% dan 18,1% terhadap menurunnya efisiensi penyisihan COD dan TSS.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK ST.TL 11/14 Dew p
Uncontrolled Keywords: ORGANIC LOADING RATE
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD241-441 Organic chemistry
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi
Creators:
CreatorsNIM
ANGSUKMA PUTRI DEWAYANTI, 081011032UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSucipto Hariyanto,, Dr., DEAUNSPECIFIED
Depositing User: prasetyo adi nugroho
Date Deposited: 13 Jan 2015 12:00
Last Modified: 14 Sep 2016 02:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/28274
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item