BEA ANGGRAINI (2004) KESANTUNAN IMPERATIF DALAM BAHASA JAWA DIALEK SURABAYA: ANALISIS PRAGMATIK. Other thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (abstrak)
abstrak bea....pdf Download (163kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan wujud formal, wujud pragmatik, serta wujud kesantunan tuturan imperatif dalam bahasa Jawa dialek Surabaya. Selain itu, menjelaskan pula faktor penentu kesantunan pemakaian tuturan imperatif dalam bahasa Jawa dialek Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif bersifat deskriptif yang memberikan bentuk-bentuk imperatif dalam bahasa Jawa dialek Surabaya. Data penelitian ini melipliti berbagai macam tuturan lisan maupun tulisan yang didalamnya terkandung maksud pragmatik imperatif langsung dan tak langsung. Data tersebut sebagian besar disediakan dengan cara mengumpulkan tuturan-tuturan berwujud dialog. Selain itu data juga dapat berwujud transdialog, artinya tidak terdapat jawaban yang bersifat lingual karena tanggapannya berwujud tindakan. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kontekstual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, wujud imperatif dalam bahasa Jawa dialek Surabaya memiliki dua macam bentuk. Kedua jenis perwujudan itu (1) wujud formal imperatif dan (2) wujud pragmatik imperatif. Berdasarkan wujud formalnya, imperatif dalam bahasa Jawa dialek Surabaya ini meliputi (1) imperatif aktif dan (2) imperatif pasif. Melalui imperatif aktif dianalisis berdasarkan penggolongan verbanya. Sedangkan pada pemakaian imperatif pasif dalam bahasa Jawa ini ditemukan adanya konstruksi pemasifan yang merendahkan kadar suruhan sehingga menghasilkan 'penyelamatan muka' (face-saving). Secara pragmatik, imperatif yang ditemukan mencakup beberapa perwujudan, yakni imperatif yang mengandung makna pragmatik: desakan, bujukan, imbauan, persilaan, penyegera, perintah, umpatan, dan ngelulu.
Item Type: | Thesis (Other) | ||||
---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | 415 Ang k FILE FULLTEXT TIDAK ADA | ||||
Uncontrolled Keywords: | GRAMMAR, COMPARATIVE AND GENERAL IMPERATIVE | ||||
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P101-410 Language. Linguistic theory. Comparative grammar Q Science > Q Science (General) > Q179.9-180 Research |
||||
Divisions: | Unair Research | ||||
Creators: |
|
||||
Depositing User: | Tn Septian Eko Budianto | ||||
Date Deposited: | 09 Mar 2004 12:00 | ||||
Last Modified: | 04 Oct 2016 08:30 | ||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/28912 | ||||
Sosial Share: | |||||
Actions (login required)
![]() |
View Item |