ADYA PRAMUSITA, NIM011414153028 (2016) PENURUNAN RASIO RANĸL:OPG PADA BIAKAN SEL OSTEOBLAS YANG BERASAL DARI RAT BONE MARROW-MESENCHYMAL STEM CELLS (BM-MSCS) DI MEDIUM OSTEOGENIK YANG DIPAPAR MELATONIN. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text (ABSTRAK)
1. ABSTRAK.pdf Restricted to Registered users only until 12 September 2020. Download (405kB) | Request a copy |
|
Text (FULLTEXT)
2. TKD 09-16 Pra p.pdf Restricted to Registered users only until 12 September 2020. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Peningkatan rasio RANĸL:OPG berhubungan dengan peningkatan resorbsi tulang patologis. Penelitian terdahulu telah membuktikan kemampuan melatonin dalam menghambat proses resorpsi tulang melalui penurunan rasio RANĸL:OPG, akan tetapi penelitian yang dilakukan masih terbatas pada sel dewasa yaitu osteoblas. Penelitian ini dilakukan untuk membuktikan penurunan rasio RANĸL:OPG pada biakan sel osteoblas yang berasal dari MSCs di medium osteogenik yang dipapar melatonin. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimental laboratorik in vitro dengan menggunakan rat BM-MSCs dan dibiakkan pada medium osteogenik dengan atau tanpa melatonin selama 21 hari. Kelompok penelitian dibagi menjadi 4 kelompok yaitu kelompok BM-MSCs di medium osteogenik yang dipapar melatonin dosis 5000 nM/K5000; 500 nM/K500; 50 nM/K50; dan tidak dipapar melatonin/K0. Pewarnaan Alizarin Red dilakukan pada hari ke-15 serta pemeriksaan kadar RANĸL dan OPG dilakukan pada hari ke-21 dengan menggunakan metode sandwich ELISA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian melatonin dosis 500 nM dan 5000 nM menurunkan kadar RANĸL, pemberian melatonin tidak berpengaruh terhadap kadar OPG, dan pemberian melatonin dosis 50 nM, 500 nM, dan 5000 nM menurunkan rasio RANĸL:OPG. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penurunan rasio RANĸL:OPG pada biakan sel osteoblas yang berasal dari Rat BM-MSCs di medium osteogenik yang dipapar melatonin dosis 50 nM, 500 nM, dan 5000 nM, dengan penurunan kadar RANĸL pada dosis 500 nM dan 5000 nM.
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK TKD.09/16 Pra p | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Rasio RANĸL:OPG, RANĸL, OPG, Melatonin, Rat BM-MSCs | |||||||||
Subjects: | R Medicine | |||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | sugiati | |||||||||
Date Deposited: | 22 Jun 2016 13:07 | |||||||||
Last Modified: | 11 Sep 2017 23:40 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/33223 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |