MOCH MARDI, 090014075M
(2002)
HUBUNGAN PERILAKU DAN LINGKUNGAN KERJA DENGAN TIMBULNYA KECELAKAAN AKIBAT KERJA PADA TENAGA KERJA BONGKAR MUAT : Studi observasional di Pelabuhan Lembar NTB.
Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Abstract
Tingginya kejadian. kecelakaan akibat kerja serta dampak yang ditimbulkannya akan berakibat langsung pada menurunnya produktivitas dan effisiensi suatu usaha / aktivitas produksi atau jasa. Angka kejadian kecelakaan akibat kerja mengikuti fenomena gunung es dan dapat menimpa siapa saja yang dalam melaksanakan aktivitasnya tidak memperhatikan aspek keselamatan dari kesehatan kerja. Kecelakaan disebabkan oleh adanya tindakan serta kondisi yang tidak aman. Adanya tindakan serta kondisi yang tidak aman merupakan manifestasi dari banyak faktor , yang secara langsung ataupun tidak langsung berhubungan dengan kejadian kecelakaan akibat kerja. Oleh karena itu dilakukan suatu penelitian seeara cross sectional yang bertujuan untuk mengetahui / mempelajari hubungan perilaku dan lingkungan serta faktor - faktor individu serta faktor-faktor lainnya dalam menyebabkan terjadinya kecelakaan akibat kerja pada tenaga kerja bongkar muat di pelabuhan. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebesar 496 orang pekerja bongkar muat di dermaga Nusantara / lokal Pelabuhan Lembar, dengan sampel sebanyak 85 orang yang diambil secara acak . Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli tahun 2002. Data yang dikumpulkan adalah ; karakteristik responden (umur, tingkat pendidikan, masa kerja dan status gizi ), kondisi lingkungan, ( Lingkungan fisik dari lingkungan social ) serta perilaku (pengetahuan, sikap dan tindakan yang berkaitan dengan keselamatan dan kesehatan kerja) para TKBM. Data hasil penelitian dianalisa dengan uji statistik , yaitu dengan uji Regresi logistik. Berdasarkan hasil analisa statistik dengan tingkat kemaknaan (&#945;) 5 % didapatkan hasil sebagai berikut; (1) Tidak ada hubungan secara signifikan antara umur , masa kerja status gizi, tingkat pendidikan, penggunaan APD serta gangguan lingkungan fisik, dengan timbulnya kecelakaan akibat kerja. (2) Ada hubungan secara bermakna antara sikap kerja dan gangguan lingkungan sosial dengan kejadian kecelakaan akibat kerja pada para TKBM di Pelabuhan Lembar. Kegiatan pelayanan jasa bongkar muat barang di Pelabuhan Lembar belum sepenuhnya dikelola sesuai dengan system manajemen keselamatan dan kesehatan kerja. ( SMK3 ) Saran yang dapat diberikan setelah menganalisa berbagai masalah dalam penelitian ini adalah: (1 ) Perlu ada upaya peningkatan pengetahuan / keterampilan melalui sosialisasi / pelatihan, (2) Perlu ada program terpadu lintas sektoral untuk menjamin / melindungi tenaga kerja dari kecelakaan akibat kerja (3) Perlu penetapan peran Kantor Kesehatan Pelabuhan dalam pembinaan dan pengawasan K3 di pelabuhan (4) Memperhatikan kelaikan pengoperasian alat angkat dan angkut, (5) Perlu ada pemeriksaan kesehatan secara berkala dan insidentil sesuai kebutuhan (6) Perlu ada penelitian lebih lanjut khususnya mengenai tingkat kebugaran, umur, kehilangan jam kerja dan produktivitas untuk melengkapi rekomendasi bagi persyaratan sebagai pekerja fisik dalam rangka upaya mencegah terjadinya kecelakaan akibat kerja khususnya bagi TKBM. </description
Actions (login required)
|
View Item |