PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI OPERASIONAL DAN SISTEM PAKAR DALAM PROSES PELAYANAN KREDIT GUNA MENCIPTAKAN KEUNGGULAN BERSAING

Armila Krisna Warindrani, 090013861M (2003) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI OPERASIONAL DAN SISTEM PAKAR DALAM PROSES PELAYANAN KREDIT GUNA MENCIPTAKAN KEUNGGULAN BERSAING. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (Fulltext)
35124.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Perkembangan teknologi dan iklim kompetisi secara langsung mempengaruhi perubahan tuntutan konsumen. Kredit sebagai penghasilan utama perbankan dituntut dapat memberikan pelayanan berkualitas yang diharapkan dapat diwujudkan dengan dukungan sistem informasi operasional. Sistem tersebut diharapkan dapat menciptakan pelayanan kredit yang cepat dengan tingkat kesalahan minimal dalam pengambilan keputusan. Tesis yang berjudul "Pengembangan Sistem Informasi Operasional dan Sistem Pakar Dalam Proses Pelayanan Kredit Guna Menciptakan Keunggulan Bersaing (Studi Kasus di Kantor Cabang PT Bank Rakyat Indonesia Majenang Kabupaten Cilacap)" menggunakan metode penelitian kualitatif studi kasus untuk mengetahui sistem pelayanan kredit yang sekarang ini diterapkan di Kanca PT BRI Majenang. Dengan melalui wawancara, dokumentasi dan observasi hasil analisis menunjukkan bahwa sistem yang digunakan belum memberikan informasi secara cepat untuk pemakainya karena banyaknya blangko yang digunakan pada sistem manual yang diterapkan. Selain itu juga adanya faktor subyektifitas pada proses pengambilan keputusan yang dapat menimbulkan ketidakkonsistenan keputusan kredit. Kelemahan pelayanan yang terdeteksi pada sistem operasional khususnya pada bagian kredit ini, mendorong dilakukannya penelitian untuk mengurangi kelemahan tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan sistem informasi operasional dan sistem pakar memungkinkan percepatan pelayanan dan konsistensi keputusan kredit. Sistem informasi operasional membentuk database menjadi terstruktur sehingga data tersedia saat dibutuhkan. Sistem pakar membentuk penanganan yang seragam terhadap evaluasi kredit karena berdasarkan pada kriteria persyaratan yang harus dipenuhi calon debitur. Knowledge base pada sistem pakar yang terhubung dengan database operasional akan mengambil data historis nasabah sehingga hasil keputusan merupakan penilaian obyektif tidak dipengaruhi adjustment. Penalaran yang teratur akan membantu manajemen menjaga konsistensi dalam pengambilan keputusan. Penggunaan sistem informasi operasional dan sistem pakar dapat menghasilkan pelayanan yang berkualitas dilihat dari kecepatan pelayanan, kepastian dan konsistensi keputusan kredit. Pelayanan berkualitas yang dihasilkan pada gilirannya mengarah pada peningkatan keunggulan bersaing berkelanjutan sehingga dalam jangka panjang Kanca PT BRI Majenang diharapkan akan tetap survive melayani kebutuhan nasabah.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK -2 TE 39/03 War p
Uncontrolled Keywords: CREDIT BUREAUS; INFORMATION SERVICES
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance > HG3691-3769 Credit. Debt. Loans
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4050 Electronic information resources
Divisions: 09. Sekolah Pasca Sarjana
Creators:
CreatorsNIM
Armila Krisna Warindrani, 090013861MUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDebby Ratna Daniel, Dr.,rer.,pol.,AkUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Shela Erlangga Putri
Date Deposited: 2016
Last Modified: 10 Jul 2017 22:49
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/35124
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item