FITRIYANI ZURAIDAH, 090415443M
(2006)
PENGEMBANGAN MODEL SISTEM PENGAWASAN KEDISIPLINAN PEGAWAI PADA KANTOR DEPARTEMEN AGAMA KABUPATEN BOJONEGORO.
Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Abstract
Pengawasan kedisiplinan pegawai di lingkungan Kantor Departemen Agama Kab. Bojonegoro selama ini masih tergolong minim, hal ini didasarkan dengan hasil Audit yang dilakukan oleh Inspektorat jenderal Departemen yang di dalamnya menyatakan bahwa pada bagian sspek sumber daya manusia terdapat kelemahan atau kurang berjalannya sistem kontrol (pengawasan) yang melekat pads pimpinan. Adapun kelemahan-kelemahan pada sistem pengawasan kedisiplinan yang ada sebagaimana didiskusikan yaitu aturan yang ada mengalami kesulitan untuk dijalankan secara maksimal yang disebabkan banyak aturan yang belum memiliki batasan-batasan secara tegas dan aturan tersebut juga dibuat secara sepihak tanpa melibatkan pendapat karyawan, pemberian reward terhadap prestasi yang dihasilkan karyawan cenderung tidak prorposional dan bahkan sering tidak ada, tidak ada sangsi yang tegas dari pimpinan ketika terjadi pelanggaran, kurangnya faktor keteladanan pimpinan, sifat wibawa atau sifat karismatis pimpinan yang kurang dimata bawahannya, sistem pengawasan kedisiplinan yang dibuat belum mampu memotivasi karyawan dalam bekerja dan sistem yang ada masih memberikan peluang yang luas bagi setiap pegawai untuk melakukan pelanggaran. Oleh karena itu berdasarkan kelemahan-kelemahan tersebut maka sangat perlu dilakukannya perubahan dengan menyempurnakan model pengawasan kedisiplinan yang ada. Tujuan Penelitian ini adalah mengembangkan model sistem pengawasan kedisiplinan Pegawai di lingkungan Kantor Departemen Agama Kab. Bojonegoro, dengan tujuan khusus mengidentifikasi dan menganalisis kelemahan model pengawasan kadisiplinan karyawan yang selama ini berlaku, model pengawasan kedisiplinan menurut teori, model pengawasan kedisiplinan yang diharapkan karyawan dan pimpinan, dan mengembangkan model pengawasan kedisiplinan pegawai di Kantor Departemen Agama Kab. Bojonegoro. Adapun responden dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Kantor Departemen Agama Kab. Bojonegoro yang berjumiah 56 orang, sedangkan diskusi dilakukan dengan sembilan orang informan yaitu dari pihak-pihak yang berkompeten yang, terkait dengan penelitian. Adapun langkah dalam penelitian ini adalah memadukan dan menganalisa model pengawasan kedisiplinan yang ada, model pengawasan kedisiplinan menurut teori, model pengawasan kedisiplinan yang diharapkan karyawan dan para pimpinan, kemudian dibuatlah model pengawasan kedisiplinan pegawai yang dikembangkan di Lingkungan Kantor Departemen Agama Kabupaten. yang mana model pengembangan tersebut difokuskan pada aturan-aturan, reward dan pinishmenl serta keteladanan pimpinan. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner kemudian hasilnya dibahas dalam diskusi. Lokasi penelitihan di Kantor Departemen Agama Kabupaten Bojongoro yang terletak di jalan Patimura No 07 Bojonegoro propinsi Jawa timur. Prosedur pengambilan data menggunakan kuesioner yang diberikan pada seluruh karyawan di Kantor Departemen Agama kab. Bojonegoro. kemudian hasil kuesioner tersebut di bahas.
Item Type: |
Thesis
(Thesis)
|
Additional Information: |
KKB KK-2 TPS.07/07 Zur p |
Uncontrolled Keywords: |
monitoring model employee, discipline, rule (norm). reward. punishment, leader model. |
Subjects: |
J Political Science > JZ International relations > JZ5-6530 International relations > JZ1249-1254 Relation to other disciplines and topics |
Divisions: |
09. Sekolah Pasca Sarjana > S2 Pengembangan Sumber Daya Manusia |
Creators: |
Creators | NIM |
---|
FITRIYANI ZURAIDAH, 090415443M | UNSPECIFIED |
|
Contributors: |
Contribution | Name | NIDN / NIDK |
---|
Thesis advisor | Soedjono Abipraja, Prof.,Dr.,SE | UNSPECIFIED | Thesis advisor | Suryanto, Dr.,Drs.,M.Si | UNSPECIFIED |
|
Depositing User: |
Nn Shela Erlangga Putri
|
Date Deposited: |
2016 |
Last Modified: |
08 Jun 2017 18:18 |
URI: |
http://repository.unair.ac.id/id/eprint/36289 |
Sosial Share: |
|
|
|
Actions (login required)
|
View Item |