Peran Tokoh Perempuan sebagai Kelas Pekerja Dalam Novel Existere Karya Sinta Yudisia (Tinjauan Perspektif Arena Budaya Sosial Pierre Bourdieu)

Roiftah Devi Safitri, 121041007 (2012) Peran Tokoh Perempuan sebagai Kelas Pekerja Dalam Novel Existere Karya Sinta Yudisia (Tinjauan Perspektif Arena Budaya Sosial Pierre Bourdieu). Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2013-safitriroi-22232-5.abstr-k.pdf

Download (83kB) | Preview
[img] Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2013-safitriroi-22232-17 FULL TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (579kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Tesis ini membahas peran lima tokoh perempuan sebagai kelas pekerja untuk mendapatkan posisinya dalam ruang sosial dan bagaimana pandangan Sinta Yudisia mengenai peran perempuan sebagai kelas pekerja yang tercermin dalam novel Existere melalui habitus, modal, dan arena yang dimilikinya. Metode dan pendekatan penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan fenomenologi. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori sosiologi sastra serta menggunakan konsep Pierre Bourdieu tentang habitus, modal, dan arena sebagai teori penajamannya. Teknik pengumpulan data yang digunakan ada dua yaitu pertama, teknik pengumpulan data primer dilakukan dengan cara, yakni: 1) teknik catat, dan 2) teknik simak, kedua, teknik pengumpulan data sekunder yang berupa pandangan pengarang terhadap peran perempuan sebagai kelas pekerja; dikumpulkan melalui strategi indepth interview (wawancara mendalam). Teknik analisis data dilakukan dengan Pertama, melakukan pembacaan close reading pada data primer yang bertujuan untuk memilah-milah bagian novel yang mencirikan tentang peran perempuan sebagai kelas pekerja. Kedua, menginterpretasi makna secara sosiologis mengenai hubungan antara peran perempuan yang digambarkan pada novel dengan pandangan pengarang melalui analisis mengenai habitus, arena, dan modal pengarang. Hasil analisis menunjukkan bahwa kelima tokoh perempuan dalam novel mengalami tekanan dari lingkungan sosialnya atas perannya sebagai perempuan pekerja. Kelima tokoh perempuan tersebut kemudian melakukan berbagai upaya dan strategi untuk keluar dari ruang sosialnya sehingga menjadi perempuan yang mandiri. Melalui kelima tokoh perempuan dalam novel, peran perempuan diharapkan lebih aktif, mandiri, dan berpikir lebih tajam dalam mengambil keputusan serta memecahkan solusinya yang terbaik. Selain itu, tuntutan perempuan masa kini, tidak boleh lepas dari kodratnya sekalipun perkembangan zaman menuntut beberapa peran tambahan. Novel ini menjadi media bagi Sinta Yudisia untuk menuangkan ide dan gagasannya terhadap peran perempuan sebagai kelas pekerja yang merupakan permasalahan yang kompleks dan terstruktur. Sinta ingin merenungkan kembali fenomena sosial tentang peran perempuan sebagai kelas pekerja terutama perempuan yang bekerja di dunia prostitusi melalui karya sastra yang ditulisnya dengan berdasar pada habitus, modal, dan arena sosial yang dimilikinya. Novel tersebut menggambarkan sebuah fakta bahwa kompetensi intelektualitas perempuan dan peran perempuan menjadi media bagi perempuan untuk mendapatkan posisi di arena sosialnya. Tidak hanya itu, relasi sosial dan sebuah bentuk pengakuan atas peran perempuan dari masyarakat berguna bagi perempuan untuk bertahan di arena sosialnya.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK-2 TKSB.11/12 Saf p
Uncontrolled Keywords: Peran Perempuan, Kelas Pekerja, Habitus, Modal, Arena
Subjects: H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare > HV1-9960 Social pathology. Social and public welfare. Criminology > HV697-4959 Protection, assistance and relief > HV697-3024 Special classes > HV1442-1448 Women
P Language and Literature
Divisions: 12. Fakultas Ilmu Budaya > S2 Kajian Sastra dan Budaya
Creators:
CreatorsNIM
Roiftah Devi Safitri, 121041007UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorI B Putera Manuaba, Dr., Drs., M.HumUNSPECIFIED
Thesis advisorNur Wulan, Dra., MA., Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dhani Karolyn Putri
Date Deposited: 2016
Last Modified: 21 Oct 2016 20:51
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/36592
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item