EKSPLORASI FUNGI ENDOFIT PENGHASIL ANTIMIKROBA dari TANAMAN MANGROVE Avicennia marina di KAWASAN KONSERVASI HUTAN MANGROVE WONOREJO SURABAYA

Ria Elyza Hirana, 080941023 (2013) EKSPLORASI FUNGI ENDOFIT PENGHASIL ANTIMIKROBA dari TANAMAN MANGROVE Avicennia marina di KAWASAN KONSERVASI HUTAN MANGROVE WONOREJO SURABAYA. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2013-hiranariae-27071-10.abst-k.pdf

Download (297kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s2-2013-hiranariae-27071-1.full text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keragaman fungi endofit dari tanaman Avicennia marina, mengetahui potensi fungi endofit sebagai antimikroba dan fungi endofit yang paling potensial sebagai antimikroba serta untuk mengetahui senyawa metabolit sekunder yang dihasilkan oleh fungi endofit potensial antimikroba. Uji aktivitas antimikroba menggunakan metode Kirby-Bauer terhadap mikroba patogen Staphylococcus aureus, Escherichia coli dan Candida albicans. Identifikasi senyawa potensial menggunakan metode KLT (Kromatografi Lapis Tipis). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa terdapat 38 fungi endofit yang berhasil diisolasi dari tanaman Avicennia marina dan tergolong dalam kelompok Deuteromycetes. Hasil uji aktivitas antimikroba menunjukkan bahwa isolat fungi endofit menghasilkan penghambatan terhadap pertumbuhan mikroba uji. Isolat fungi endofit P1.2B menghasilkan penghambatan tertinggi terhadap Staphylococcus aureus sebesar 9.63±0.20 mm. Isolat fungi endofit D2.3A menghasilkan penghambatan tertinggi terhadap Escherichia coli dengan nilai zona hambat 10.18±0.42 mm dan isolat fungi endofit B3.3A menghasilkan penghambatan tertinggi terhadap Candida albicans sebesar 16.32±0.15 mm. Identifikasi ekstrak etil asetat fungi endofit menunjukkan bahwa senyawa metabolit sekunder yang dihasilkan tergolong dalam alkaloid, flavonoid dan terpenoid. Penelitian ini menunjukkan bahwa isolat fungi endofit dari tanaman Avicennia marina menghasilkan metabolit sekunder yang berpotensi sebagai antimikroba.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKC. KK. TB. 09/13 Hir e
Uncontrolled Keywords: Avicennia marina, endophytic fungi, antimicrobial
Subjects: Q Science > QK Botany > QK1-989 Botany
S Agriculture > SB Plant culture > SB1-1110 Plant culture
S Agriculture > SB Plant culture > SB950-990.5 Pest control and treatment of diseases. Plant protection
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Biologi (S2)
Creators:
CreatorsNIM
Ria Elyza Hirana, 080941023UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTini Surtiningsih, Dr., Ir., DEAUNSPECIFIED
Thesis advisorNi'matuzahroh, Dr.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Duwi Prebriyuwati
Date Deposited: 13 Jun 2017 16:03
Last Modified: 13 Jun 2017 16:03
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/37277
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item