PENGOBATAN PENDERITA HIPERTENSI USIA LANJUT DAN PERMASALAHANNYA

Djoko Soemantri, Prof. Dr., dr., SpJP (K). (2002) PENGOBATAN PENDERITA HIPERTENSI USIA LANJUT DAN PERMASALAHANNYA. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-grey-2007-soemantrid-5040-pg2810-k.pdf

Download (301kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-grey-2007-soemantrid-5040-pg2810.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pada dasarnya tidak ada perbedaan yang prinsipiil antara pengobatan hipertensi pada penderita usia lanjut maupun muda, hanya harus lebih berhati-hati karena biasanya hipertensinya tidak berdiri sendiri melainkan sudah disertai penyakit-penyakit degeneratif lainnya (misalnya diabetes mellitus, penyakit serebrovaskuler, penyakit paru obstruktif menahun, gangguan fungsi ginjal, jantung, dan sebagainya). Juga perlu diketahui pola hipertensinya yang lebih menonjol biasanya tekanan sistolik, hal ini karena telah adanya proses arteriosklerosis pembuluh darah besar (diameter lebih 2 mm), kadar renin yang rendah (low renin), baroreseptor yang sudah tidak berfungsi karena telah tertutup plak atherosklerosis sehingga tekanan darah mudah naik dan mudah turun. Pendekatan psikologis yang baik menjadi prioritas utama karena penderita usia lanjut biasanya mempunyai perasaan yang lebih peka, tidak mudah menerima nasehat dari dokter yang berusia muda, mempunyai banyak keluhan sehingga terkesan hipokondrik, sudah mulai pelupa (pikun), penurunan aktivitas seksuil, dan mudah putus asa. Mengenai batasan umur kapan seorang penderita hipertensi dikatakan berusia lanjut masih belum ada keseragaman, tetapi banyak pengarang dari Barat menetapkan umur 65 tahun dengan alasan yang kurang pasti. Bagi penulis cenderung mengambil batasan yang lebih muda karena proses degeneratif terutama pada wanita sudah mulai terlihat semenjak menopause, misalnya prevalensi hipertrofi ventrikel kiri (LVH) dan penyakit jantung koroner yang cenderung meningkat hingga melampaui pria

Item Type: Other
Additional Information: KK KKA PG.28/10 Soe p
Uncontrolled Keywords: HYPERTENSION IN OLD AGE
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC666-701 Diseases of the circulatory (Cardiovascular) system
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Ilmu Penyakit Jantung
Pidato Guru Besar
Creators:
CreatorsNIM
Djoko Soemantri, Prof. Dr., dr., SpJP (K).UNSPECIFIED
Depositing User: Ika Rudianto
Date Deposited: 18 Oct 2016 08:18
Last Modified: 18 Oct 2016 08:22
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/40155
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item