PENGARUH BOARD COMPOSITION DAN OWNERSHIP STRUCTURE TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN TUNAI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

MUHAMMAD ARI FAHLUL KRISTIANTO, 040510478 (2009) PENGARUH BOARD COMPOSITION DAN OWNERSHIP STRUCTURE TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN TUNAI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-kristianto-16200-abstrakb-p.pdf

Download (388kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-kristianto-13608-b11010-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (886kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Board Composition dan Ownership Structure baik secara parsial maupun secara simultan terhadap kebijakan dividen tunai perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2004-2008. Penelitian ini menggunakan variabel kontrol ROE dan Growth Opportunity. Variabel kontrol tersebut merupakan faktor lain yang dimungkinkan memiliki pengaruh terhadap kebijakan dividen perusahaan. Penelitian ini menggunakan model analisis regresi berganda. Untuk menganalisis pengaruh ketujuh variabel secara parsial terhadap kebijakan dividen perusahaan digunakan uji t, sedangkan untuk mengetahui pengaruh secara simultan digunakan uji F. Dengan menggunakan sampel penelitian sebanyak 70 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2004 - 2008, hasil uji t menunjukkan bahwa: (1) Board Size secara parsial berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap DPR. (2) Board Independence secara parsial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap DPR. (3) Managerial Ownership secara parsial berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap DPR. (4) Institutional Ownership secara parsial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap DPR. (5) Public Ownership secara parsial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap DPR. (6) Return on Equity secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap DPR. (7) Growth Opportunity secara parsial berpengaruh negatif signifikan terhadap DPR. Hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan variabel bebas board size, board independence, managerial ownership, institutional ownership, public ownership dan variabel kontrol ROE dan growth opportunity mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen tunai perusahaan. Nilai koefisien determinasi (R2) pada model adalah sebesar 0,567 hal ini menunjukkan bahwa sebesar 56,7 % variabilitas kebijakan dividen dapat dijelaskan oleh variabel di dalam model, sedangkan sisanya sebesar 43,3 % dijelaskan oleh variabel lain diluar model penelitian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B 110/ Kri p
Uncontrolled Keywords: STOCK EXCHANGES; BUSINESS ENTERPRISES
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD3611-4730.9 Industrial policy. The state and industrial organization Including licensing of occupations and professions, subsidies, inspection, government ownership, municipal services
H Social Sciences > HG Finance > HG3810-4000 Foreign exchange. International finance. International monetary system
H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
MUHAMMAD ARI FAHLUL KRISTIANTO, 040510478UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIMAM SYAFI'I, Drs.Ec.MsiUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 14 Mar 2011 12:00
Last Modified: 17 Oct 2016 02:10
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/4085
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item