Karakterisasi molekuler gen surface protein-31 Brucella abortus sebagai marker genetik untuk kit diagnostik brucellosis

Wiwiek Tyasningsih, drh.,M.Kes and Didik Handijatno, Dr.,drh.,MS (2012) Karakterisasi molekuler gen surface protein-31 Brucella abortus sebagai marker genetik untuk kit diagnostik brucellosis. UNIVERSITAS AIRLANGGA. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
tyasningsi.pdf

Download (510kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penyakit Brucellosis merupakan penyakit infeksi yang disebabkan bakteri genus Brucella, bersifat zoonosis dan menyebabkan kerugian ekonomi yang sangat tinggi. Kejadian Brucellosis pada temak di Indonesia tercatat hingga 40% dan menyebar di beberapa propinsi termasuk Jawa Timur. Sampai saat ini sebagai Gold Standard Diagnosis menggunakan uji serologis Complement Fixation Test, tetapi pada uji ini masih sering menghasilkan hasil positif palsu dan membutuhkan kecermatan untuk menghitung besar titer antibodinya dan hanya dapat di lakukan di laboratorium kesehatan hewan saja, sehingga memerlukan waktu yang lama. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan karakterisasi gen penyandi surface protein31 pada Brucella abortus isolat Iapang sebagai dasar untuk melakukan diagnosis molekuler terhadap penyakit Brucellosis pada hewan. Metode dalam penelitian ini menggunakan isolasi dan identifikasi bakteri Brucella abortus berdasarkan uji biokimia dan genomik dengan Polymerase Chains Reaction (PCR), hasil PCR selanjutnya dilakukan sequensing dan dianalisis homologinya dengan metode Blast. Sumber data berasal dari isolat lapang Bn/cella abortus. Hasil penelitian menunjukkan adanya gen Surface Protein-31 isolat lapang Brucella abortus yang mempunyai ukuran 224 bp dan hasil analisis homologi pada Gene Bank Surface Protein-31 Brucella abortus isolat lapang menunjukkan terdapat perbedaan sequens sebesar 3%.

Item Type: Other
Additional Information: KKC KK LP.21/13 Tya k
Uncontrolled Keywords: Gen Surface Protein-31, Brucella ahortus field isolales, Brucellosis Diagnostics
Subjects: Q Science > Q Science (General) > Q179.9-180 Research
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Unair Research > Exacta
Creators:
CreatorsNIM
Wiwiek Tyasningsih, drh.,M.KesUNSPECIFIED
Didik Handijatno, Dr.,drh.,MSUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Yusuf Jailani
Date Deposited: 06 Oct 2016 04:40
Last Modified: 06 Oct 2016 04:40
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/40889
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item