PENGARUH KOMITMEN KARYAWAN DAN PERSEPSI DUKUNGAN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN LANGGANAN WILAYAH BARAT PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM DI SURABAYA

ELOK NOVIARINI, 040117153 (2009) PENGARUH KOMITMEN KARYAWAN DAN PERSEPSI DUKUNGAN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN LANGGANAN WILAYAH BARAT PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-noviarinie-16402-abstrak-p.pdf

Download (423kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-noviarinie-13798-b10210-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Untuk dapat memberikan pelayanan yang baik dan memuaskan atas semua pengaduan dan permasalahan yang disampaikan kepada Perusahaan Daerah Air Minum, diperlukan adanya dukungan SDM yang mempunyai komitmen terhadap organisasi, karena adanya komitmen yang dimiliki diharapkan karyawan mampu mencurahkan segala kemampuannya pada perusahaan. Tidak hanya komitmen karyawan saja tetapi juga diperlukan dukungan organisasi. Penelitian ini akan meneliti apakah komitmen karyawan dan persepsi dukungan organisasi secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang bermakna terhadap kinerja karyawan sekaligus untuk mencari variabel bebas manakah yang mempunyai pengaruh yang dominan terhadap kinerja karyawan pada Bagian Langganan Wilayah Barat Perusahaan Daerah Air Minum Surabaya. Analisis digunakan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda yang pengerjaannya dilakukan dengan bantuan komputer program SPSS dengan hasil persamaan regresi sebagai berikut : Y = 0,071 + 0,461 X1 + 0,497 X2 Berdasarkan hasil pembuktian hipotesis menunjukkan bahwa secara bersama-sama variabel bebas yaitu komitmen karyawan dan persepsi dukungan organisasi mempunyai pengaruh yang bermakna terhadap kinerja karyawan. Hal ini dapat terlihat dari Fhitung sebesar 93,784 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Koefisien determinasi berganda (R – Square) = 0,709 berarti sebesar 70,9% perubahan dari variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh variabel-variabel komitmen (X1), dan persepsi dukungan organisasi (X2) di dalam model, sedangkan sisanya sebesar 29,1% adalah dijelaskan diluar model tersebut. Nilai korelasi parsial (r) dan nilai thitung komitmen paling besar dibandingkan dengan nilai korelasi parsial dan nilai thitung variabel persepsi dukungan organisasi. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil uji ini komitmen berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan bagian langganan wilayah barat perusahaan daerah Air Minum Surabaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B 102/10 Nov p
Uncontrolled Keywords: ORGANIZATION DEVELOPMENT; PERFORMANCE STANDARD
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3820-3836 Economic constitution, policy, planning, and development
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
ELOK NOVIARINI, 040117153UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHJ.DWI RATMAWATI, Dr.S.E.M.ComUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 16 Mar 2011 12:00
Last Modified: 19 Oct 2016 01:50
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/4107
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item