ELUSIDASI STRUKTUR KOMPLEKS RIFAMPISIN-Fe DAN PENGARUHNYA TERHADAP TOKSISITAS DAN AKTIVITAS HAMBATAN PERTUMBUHAN MIKROBA

Widji Soeratri, NIDN. 0006105103 (1991) ELUSIDASI STRUKTUR KOMPLEKS RIFAMPISIN-Fe DAN PENGARUHNYA TERHADAP TOKSISITAS DAN AKTIVITAS HAMBATAN PERTUMBUHAN MIKROBA. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ringkasan)
gdlhub-gdl-res-2014-soeratriwi-31839-3.ringk-.pdf

Download (349kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
F5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Rifampisina merupakan salah satu obat terpilih dalam pengobatan penyakit tuberkulosa. Aktivitas terapetik senyawa tersebut dapat ditingkatkan antara lain dengan manipulasi molekuler, misalnya dengan pembentukan kompleks dengan logam seperti Cu, Ag maupun Fe. Kompleks suatu senyawa mempunyai sifat fisiko-kimia (koefisien difusi, ukuran partikel, kelarutan, dll) yang berbeda dengan bentuk bebasnya. Perbedaan sifat ini bertanggung jawab pada keterserapan obat yang selanjutnya menentukan ketersediaan hayati serta toksisitas obat tersebut. Oleh sebab itulah penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perubahan karakter fisiko-kimia kompleks Fe-rifampisina dan seberapa besar pengaruh pembentukan kompleks tersebut terhadap aktivitas hambatan pertumbuhan mikroba dan hepatotoksisitasnya pada tikus. Jadi hasil penelitian ini diharapkan merupakan asupan penggunaan rifampisina dalam dosis yang relatif kecil namun memberikan efek terapi yang setara dan derajat toksisitas yang rendah. Kompleks Fe-rifampisina dibuat dengan mereaksikan larutan dalam metanol dari FeCl3 dan rifampisina pada perbandingan 2:3 dan direfluks selama 4 (empat) jam pada suhu 40°C. Hasil reaksi dipisahkan dan dimurnikan dengan kromatografi kolom yang ditampung setiap 15 ml dan kemurniannya diuji dengan KLT (Kromatografi Lapisan Tipis) dan DSC (Differential Scanning Calorimetry). Isolat yang sejenis dikumpulkan dan diuapkan. Untuk selanjutnya ditentukan karakter fisiko-kimianya, aktivitas hambatan terhadap mikroba dan toksisitas terhadap organ hati tikus.

Item Type: Other
Additional Information: KKB KK-2 615.9 Elu
Uncontrolled Keywords: Rifampisin, mikroba
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology > RM300-666 Drugs and their actions
Divisions: Unair Research > Exacta
Creators:
CreatorsNIM
Widji Soeratri, NIDN. 0006105103UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIsnaeni, Dra., MSUNSPECIFIED
Thesis advisorUmi Athiyah, Dra., M SUNSPECIFIED
Thesis advisorEkarina Ratna, DraUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Joko Iskandar
Date Deposited: 28 Oct 2016 17:41
Last Modified: 01 Nov 2016 16:28
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/41821
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item