POTENSI EKSTRAK ETANOL MENIRAN (PHYLLANTHUS NIRURI L) TERHADAP MOTILITAS SPERMATOZOA MENCIT

Sunaryo Hadi Warsito, Drh. and Moh. Sukmanadi, Drh., M.Kes and Lilik Maslachah, Drh., M.Kes (2005) POTENSI EKSTRAK ETANOL MENIRAN (PHYLLANTHUS NIRURI L) TERHADAP MOTILITAS SPERMATOZOA MENCIT. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-res-2008-warsitosun-6534-lp0108-k.pdf

Download (378kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-res-2008-warsitosun-6534-lp0108-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian menggunakan hewan percobaan mencit ( Mus musculus) sebanyak 15 ekor dengan pemilihan random dan perlakuan-perlakuan berikut : Kontrol (Po) : Aquades steril 0.1 ml; Perlakuan 1 (P1): Ekstrak Phyllanthus niruri L dosis 4 mg/0.1 ml dan Perlakuan 2 (P2): Ekstrak Phyllanthus niruri L dosis 8 mg/0.1 ml. Hasil yang diperoleh pada pemberian ekstrak Phyllanthus niruri L selama 35 hari jika dibandingkan kontrol terhadap masing-masing dosis, sebagai berikut: Awal penelitian diperoleh rerata persen absorbansi motilitas spermatozoa mencit : (0.10 ± 0.04) pada kelompok kontrol (Po) sebagai placebo, jika diberikan ekstrak Phyllanthus niruri L 4 mg/0.1 ml (P1) diperoleh rerata yang meningkat: (0.16 ± 0.08). Pemberian ekstrak Phyllanthus niruri L 8 mg/0.1 ml (P2) nilai rerata semangkin meningkat pula: (0.26 ± 0.10), masing-masing rerata mengalami peningkatan bertahap. Data rerata antar kelompok kontrol (Po) jika dibandingkan dengan kelompok perlakuan 1 (P1) terdapat peningkatan rerata namun secara statistik tidak terdapat perbedaan yang bermakna. Pada perbandingan antara perlakuan 1 dan perlakuan 2, secara statistik terdapat perbedaan yang bermakna, hal ini berarti bahwa pada pemberian ekstrak Phyllanthus niruri L 4 mg/0.1 ml sudah memberikan pengaruh pada motilitas spermatozoa mencit namun secara statistik belum bermakna, jika dibandingkan dengan kelompok kontrol. Nilai ini mengalami peningkatan jika dibandingkan antara perlakuan 1 dan perlakuan 2, artinya pada pemberian ekstrak Phyllanthus niruri L 8 mg/0.1 ml dapat menjadikan motilitas spermatozoa bertambah. Data-data hasil penelitian yang diperoleh, dilakukan uji data dengan Analisis Varian (Anava) satu arah untuk mengetahui adanya perbedaan parameter secara bermakna atau tidak bermakna. Jika terdapat perbedaan bermakna pada setiap perlakuan, dilanjutkan dengan uji LSD (Beda Nyata Terkecil) untuk mengetahui perbedaan antar mean perlakuan. Serangkaian penelitian yang telah dilakukan menyimpulkan : Pemberian ekstrak meniran ( Phyllanthus niruri L) menyebabkan pertambahan motilitas spermatozoa pada dosis 4 mg/0.1 ml dan pertambahan yang signifikan pada dosis 8 mg/0.1 ml, sehingga dapat dikatakan ekstrak meniran ( Phyllanthus niruri L ) meningkatkan motilitas spermatozoa mencit ( Mus musculus ). Saran penggunaan ekstrak meniran (Phyllanthus niruri L) dapat dipakai untuk meningkatkan motilitas spermatozoa namun hindari penggunaan yang lama dan dosis yang berlebih.

Item Type: Other
Additional Information: KKC KK LP 01/08 War p
Uncontrolled Keywords: Phyllanthus niruri L, extract, sperm motility.
Subjects: R Medicine
R Medicine > R Medicine (General) > R5-130.5 General works
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: 06. Fakultas Kedokteran Hewan
Unair Research > Exacta
Creators:
CreatorsNIM
Sunaryo Hadi Warsito, Drh.UNSPECIFIED
Moh. Sukmanadi, Drh., M.KesUNSPECIFIED
Lilik Maslachah, Drh., M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Elvi Mei Tinasari
Date Deposited: 10 Sep 2016 09:31
Last Modified: 10 Sep 2016 09:31
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/43000
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item