HUBUNGAN PERAN INFORMAL KELUARGA DAN DUKUNGAN SOSIAL KELUARGA TERHADAP KETEPATAN PENGOBATAN KASUS KANKER PAYUDARA (Studi Di Yayasan Kanker Wisnuwardhana Surabaya)

KEVIN PATAR ARUAN, 101211133047 (2016) HUBUNGAN PERAN INFORMAL KELUARGA DAN DUKUNGAN SOSIAL KELUARGA TERHADAP KETEPATAN PENGOBATAN KASUS KANKER PAYUDARA (Studi Di Yayasan Kanker Wisnuwardhana Surabaya). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
FKM. 209-16 Aru h.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Di Kota Surabaya, jumlah penderita kanker payudara yang ditemukan dan diobati pada tahun 2014 ialah sebesar 709 kasus. Dukungan sosial keluarga dan peran informal keluarga dianggap sebagai salah satu pendorong penderita untuk berobat. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung proporsi keterlambatan berobat kanker payudara berdasar status peran informal dan dukungan sosial keluarga dan menganalisis hubungan peran informal keluarga dan dukungan sosial keluarga terhadap penanganan pengobatan kasus kanker payudara di Yayasan Kanker Wisnuwardhana Surabaya. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan rancangan cross sectional dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Wawancara dilaksanakan pada 40 penderita kanker payudara. Subjek ditarik dari populasi dengan cara simple random sampling. variabel penelitian adalah : peran informal keluarga dan dukungan sosial keluarga. Hasil perbandingan proporsi keterlambatan pengobatan kanker payudara menurut status peranan informal keluarga kurang dibanding status peranan baik ialah 6:4. Hasil perbandingan proporsi keterlambatan pengobatan kanker payudara menurut status dukungan sosial keluarga kurang dibanding status dukungan yang baik ialah 7,5:3,6. Pengujian hubungan tunggal antara peran informal keluarga terhadap keterlambatan berobat dan dukungan sosial keluarga terhadap keterlambatan berobat dengan tabel 2 x 2 menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan bermakna antara peran informal keluarga dengan keterlambatan pengobatan kanker payudara (p > 0,05), ada hubungan bermakna antara dukungan sosial keluarga dengan keterlambatan pengobatan kanker payudara (p< 0,05). Kesimpulan yang dapat ditarik adalah proporsi keterlambatan berobat lebih banyak pada responden yang kurang merasakan peranan informal keluarga dan kurang mendapat dukungan sosial keluarga, tidak ada hubungan antara peran informal keluarga terhadap keterlambatan pengobatan kasus kanker payudara, namun ada hubungan antara dukungan sosial keluarga terhadap keterlambatan pengobatan kasus kanker payudara di Yayasan Kanker Wisnuwardhana Surabaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM. 209-16 Aru h
Uncontrolled Keywords: kanker payudara, keterlambatan pengobatan, dukungan sosial dan peran informal keluarga, proporsi keterlambatan berobat
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
R Medicine > RC Internal medicine > RC0254 Neoplasms. Tumors. Oncology (including Cancer)
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
KEVIN PATAR ARUAN, 101211133047UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMuhammad Atoillah Isfandiari, dr., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: sukartini sukartini
Date Deposited: 10 Nov 2016 20:01
Last Modified: 22 Feb 2018 22:35
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/45641
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item