KOORDINASI ANTAR INSTANSI DALAM PENGELOLAAN KEBERSIHAN DI KOTA SURABAYA

TANTI YUNIAR, O79615116 (2004) KOORDINASI ANTAR INSTANSI DALAM PENGELOLAAN KEBERSIHAN DI KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
AN 08-05 Yun k.pdf

Download (588kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Fokus Penelitian ini adalah untuk menjawab "bagaimana Proses penanganan sampah yang dilakukan oleh instansi yang terkait dengan pengelolaan kebersihan" dan "faktor-faktor apa yang menyebabkan lemahnya koordinasi antar instansi di dalam pengelolaan kebersihan" . Hal ini didasarkan pada fenomena empiris bahwa proses penanganan sampah yang ditangani masing-masing dinas belurn optimaL Koordinasi dalam pengelolaan kebersihan di Surabaya belum dapat dikatakan bagus hal ini didukung dengan kenyataan bahwa masih adanya saling lempar kesalahan dalam masalah kebersihan Surabaya. Karena itu penelitian ini adalah menggambarakan proses penanganan sampah oleh instansi yang terkait dengan pengelolaan kebersihan di Smabaya dan mencari penyebab lemahnya koordinasi antar instansi yang ada dalam pengelolaan kebersihan kota Surabaya ripe penelitian yang digunakan adalah tipe deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, observasi serta penggunaan dokumen sebagai data sekunder. Wawancara langsung dilalcukan terhadap 7 informan dengan teknik pengambilan purposive sarnpel atau sampel bertujuan, yakni atas dasar sejauh mana informan mempunyai penguasaan secara mendalam tentang topik penelitian. Oberservasi dilakukan terhadap sikap/kornitmen pelaksana dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tupoksi masing-masing instansi dan pelaksanaan koordinasi antar instansi dalam pengelolaan kebersihan. Penggunaan dokumen dil~kan untuk memeproleh data-data tentang togas fungsi pokok instansi. Untuk memeriksa keabsahan data digunakan triangulasi suber data dengan membandingkan hasil wawancara, basil pengamatan, dan dokumen yang ada. Analisis data dilakukan dengan analisa data kualitatif, karena data yang diperoleh berupa kata-kata yang berkisar pada data kualitatif. lIasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses penanganan sampah yang dilakukan oleh instansi terkait dalam pengelolaan kebersihan belurn berjalan dengan baik. Hal ini dilihat dari proses pengangkutan yang masih menjadi kendala bagi masing-masing instansi. Masing-masing instansi melakukan tugas sesuai dengan tupoksi, Dinas Kebersihan~ pengumpulan sarnpah, pengangkutan sampah, dan pemusnahan sampah. Dinas Pertamanan menangani sampah yang ada di taman dan jalur hijau, Dinas Bina Marga dan Utilitas menangani sampah yang ada di saluran air tepi jalan, Dinas Pengendalian dan Penanggulangan Banjir menangani sampah yang ada di sungai dan PD Pasar menangani sampah yang ada di pasar. Dalam pelaksanaannya masing-masing dinas belurn sepenuhnya melaksanakan tupoksi dengan baik. HasH identifikasi masalah koordinasi mengacu pada prinsip-prinsip koordinasi milik Daann Sugandha, dengan menggunakan metode dan teknik koordinasi milik Soewamo Handayaningrat, menunjukkan bahwa koordinasi antar instansi pengelolaan kebersihan sekarang ini masih banyak kekurangan dan masih ada faktor penghambat dalam koordinasi yaitu komunikasi yang berupa kesadaran untuk saling tukar informasi mengenai masalah pengelolaan kebersihan yang dihadapi oleh masing-masing instansi serta prosedur kerja yang jelas dalam koordinasi pengelo1aan kebersihan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK Fis AN 08-05 Yun k
Uncontrolled Keywords: Sanitation
Subjects: T Technology
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara
Creators:
CreatorsNIM
TANTI YUNIAR, O79615116UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
UNSPECIFIEDEko SupenoDrs., Msi
Depositing User: Mr Mudjiono Mudj
Date Deposited: 16 Nov 2016 21:19
Last Modified: 03 Dec 2017 23:40
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/45935
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item