KHUSNUL CHOTIMAH, 089511352
(2000)
PENGARUH PENAMBAHAN PELARUT ORGANIK DAN DETERJEN TEA TERHADAP SIFAT REOLOGI TINTA TULIS.
Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan campuran pelarut organik gliserol dan isopropil alkohol serta deterjen TEA terhadap sifat reologi tinta tulis serta untuk mengetahui hubungan antara tegangan perrnukaan dan viskositas tinta tubs terhadap kualitas cetakan tinta tulis. Sifat reologi yang ditentukan meliputi tegangan perrnukaan, viskositas dan kualitas cetakan dari tinta tubs. Sebelum panambahan bahan campuran pelarut, tinta tutis diuapkan hingga setengah volume. Perbandingan pelarut yang digunakan yakni akuades, gliserol, isopropil alkohol ditentukan dengan kromatografi kertas. T egangan perrnukaan dan viskositas tinta tulis-pelarut ditentukan dengan membuat variasi tinta tulis-pelarut dengan perbandingan 1:1,2:1,3:1. Sedangkan tegangan perrnukaan dan viskositas tinta tulis-pelarut dengan adanya deterjen TEA ditentukan dengan membuat variasi penambahan deterjen TEA 1 %, 2%, 3%, 4%, 5%, 6% dari volume tinta.
Kualitas cetakan terbaik diperoleh pada konsentrasi deterjen TEA 3% dari volume tinta dengan perbandingan pelarut akuades:gliserol:isopropil alkohol adalah 1:1:2. Tegangan perrnukaan tinta tulis turun, dari 1,2800 dyne/cm2 menjadi 1,0036 dyne/cm2. Sedangkan viskositasnya naik dari 1,0980 cps menjadi 1,1240 cps, sehingga tinta tutis tersebut dapat digunakan sebagai tinta printer pada teknik cetak bubble jet yang menggunakan cartridge.
Actions (login required)
|
View Item |