ANALISIS PENGARUH KETIDAKPUASAN KONSUMEN, KARAKTERISTIK KATEGORI PRODUK, DAN KEBUTUHAN MENCARI VARIASI TERHADAP KEPUTUSAN PERPINDAHAN MEREK PADA PRODUK ROKOK KRETEK A MILD DI SURABAYA

DEDDY WISHNU PRABOWO, 049615233 (2005) ANALISIS PENGARUH KETIDAKPUASAN KONSUMEN, KARAKTERISTIK KATEGORI PRODUK, DAN KEBUTUHAN MENCARI VARIASI TERHADAP KEPUTUSAN PERPINDAHAN MEREK PADA PRODUK ROKOK KRETEK A MILD DI SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
B 90-05. Pra a.pdf

Download (114kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Perilaku perpindahan merek pada pelanggan dikarenakan ketidakpuasan pelanggan karakteristik kategori produk dan kebutuhan mencari variasi. Seorang konsumen yang mengalami ketidakpuasan pada masa pasca pembelian mempunyai kemungkinan akan merubah perilaku keputusan pembeliannya dengan mencari alternatif merek lain pada pembetian berikutnya untuk meningkatkan kepuasannya. Perilaku mencari variasi yang dilakukan konsumen hanya dilakukan untuk suatu kategori produk tertentu dan tidak untuk kategori produk lainnya. Sedangkan perpindahan merek terjadi pada produk-produk dengan karakteristik keterlibatan pembelian yang rendah. Tipe perilaku konsumen dalam pengambilan keputusan pembelian yang cenderung melakukan perpindahan merek adalah pengambilan keputusan terbatas . Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yaitu responden dengan kriteria selama tiga bulan terakhir secara periodik melakukan keputusan pembetian produk rokok kretek A Mild serta melakukan perpindahan merek dan tiap variabel independen diukur dengan menggunakan skala likert (interval), sedangkan variabel dependen menggunakan skala nominal serta menggunakan uji regresi logistik untuk menganalisis data.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK B 90/05 Pra a FULLTEXT TIDAK TERSEDIA
Uncontrolled Keywords: JOB SATISFACTION, CONSUMER BEHAVIOR, MARKETING
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions > HC79 Special topics-Including air pollution, automation,consumer demand, famines, flow of funds,etc.
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
DEDDY WISHNU PRABOWO, 049615233UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTANTI HANDRIANA, S.E., M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: shiefti dyah alyusi
Date Deposited: 22 Nov 2016 21:34
Last Modified: 22 Nov 2016 21:34
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/46725
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item