KONSEPTUALISASI LINGKUNGAN HIDUP SEBAGAI SUBJEK HUKUM DALAM KONSEP NEGARA HUKUM

ABDURRAHMAN SUPARDI USMAN, 031514153058 (2016) KONSEPTUALISASI LINGKUNGAN HIDUP SEBAGAI SUBJEK HUKUM DALAM KONSEP NEGARA HUKUM. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (372kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
THP.09-16 Usm k.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Terinspirasi oleh Should Trees Have Standing? Toward Legal Rights for Natural Objects (Christopher D. Stone, 1974) yang memopulerkan doktrin “lingkungan hidup sebagai subjek hukum” melalui bahasannya yang merombak pemikiran filsafat hukum. Tulisan ini mengelaborasi secara langsung relasi antara aspek konstitusional dari sebuah negara hukum dengan pengakuan hak asasi lingkungan hidup yang bukan hanya pada tataran filsafat, lebih jauh pada dimensi teoritis dan relevansinya di Indonesia. Secara global setidaknya terdapat dua kasus monumental yang menandai hadirnya pengaruh doktrin ekokrasi dalam memandang permasalahan hukum lingkungan. Dilacak dalam dissenting opinion hakim William O. Douglas atas kasus Sierra Club vs Morton, Amerika Serikat (1972) dan dalam putusan tingkat banding atas kasus Wheeler vs pemerintah Provinsi Roja, Ekuador (2011). Kedua kasus tersebut membuka perspektif baru dalam praktek hukum bahwa alam dipandang sebagai penyandang hak-hak hukum. Dengan kata lain lingkungan hidup sebagai subjek hukum. Selanjutnya dengan pendekatan konseptual dan perbandingan hukum, tulisan ini mengelaborasi relevansi doktrin: “lingkungan hidup adalah subjek hukum” dalam konteks Indonesia serta mengujinya dengan teori-teori hukum terkait. Selain itu dielaborasi pula relasi antara perlindungan hukum lingkungan hidup dengan konsep negara hukum dalam perspektif ekokrasi dan konstitualisme. Penelitian ini diharapkan dapat bermuara pada konstitusionalisasi hak lingkungan hidup dan pembaharuan legal standing dalam sengketa lingkungan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK-2 THP.09/16 Usm k
Uncontrolled Keywords: Lingkungan, Negara Hukum, Konstitusi, Legal Standing
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K201-487 Jurisprudence. Philosophy and theory of law > K237-264 The concept of law
Divisions: 03. Fakultas Hukum > Magister Hukum Pemerintahan
Creators:
CreatorsNIM
ABDURRAHMAN SUPARDI USMAN, 031514153058UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHerlambang Perdana Wiratraman, Dr., S.H., M.AUNSPECIFIED
Depositing User: Guruh Haris Raputra, S.Sos., M.M. '-
Date Deposited: 20 Dec 2016 20:37
Last Modified: 20 Dec 2016 20:37
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/49691
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item