WAHYUDIANAWATI K, 040117106
(2005)
PENGARUH FREE CASH FLOW, KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN GROWTH OPPORTUNITY TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI BURSA EFEK JAKARTA.
Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Abstract
Dalam Penelitian ini penulis ingin mengetahui pengaruh free cash flow, kepemilikan manajerial dan growth opportunity terhadap kebijakan hutang. Free cash flow dan growth opportunity merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi timbulnya biaya keagenan atau agency cost. Faktor-faktor tersebut dapat menyebabkan timbulnya biaya keagenan yang harus ditanggung oleh perusahaan, sehingga peneliti ingin mengetahui dampaknya tersebut terhadap besarnya kebijakan hutang yang akan diambil perusahaan. kebijakan hutang perusahaan diukur dengan debt to equity ratio. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Jakarta periode 1999-2003. Metode analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan jumlah sampel penelitian adalah 82 perusahaan yang diperoleh dari 153 perusahaan manufaktur yang terdapat di Bursa Efek Jakarta. Uji t dilakukan utuk mengetahui pengaruh free cash flow, kepemilikan manajerial dan growth opportunity secara parsial terhadap kabijakan hutang perusahaan. Uji F untuk mengetahui pengaruh free cash flow keemilikan manajerial dan growth opportunity secara simultan terhadap kebijakan hutang perusahaan.
Actions (login required)
|
View Item |